Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Penggemar Barcelona mengamuk ke Ronald Koeman, pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, memberikan dukungan.
Pelatih Barcelona, Ronald Koeman, mendapat perlakuan tidak menyenangkan dari penggemar Blaugrana.
Hal tersebut bermula ketika Barcelona dikalahkan oleh Real Madrid dalam jornada ke-10 Liga Spanyol di Stadion Camp Nou, Minggu (24/10/2021).
Duel bertajuk el clasico itu dimenangi oleh Real Madrid dengan skor 2-1.
Seusai laga, Koeman pun menjadi sasaran kemarahan para penggemar Barcelona.
Para penggemar Barcelona mengepung mobil Koeman sambil menyorotkan lampu senter dari ponsel ke wajah juru taktik asal Belanda itu.
Sebagian penggemar Barcelona juga mengambil foto Koeman dan terdengar melontarkan kata-kata bernada penghinaan.
Seperti diketahui, perfoma Barcelona tengah melempem di musim 2021-2022.
Baca Juga: Cepat dan Mematikan, Lini Serang Liverpool seperti Raptor di Jurassic Park
Di Liga Spanyol, Blaugrana berada di peringkat kesembilan klasemen dengan mengoleksi 15 poin.
Sementara itu, di ajang Liga Champions musim ini, Barcelona telah menelan dua kekalahan dan sekadar meraih satu kemenangan.
Akibatnya, Memphis Depay cs berada di peringkat ketiga klasemen Grup E Liga Champions dengan torehan tiga poin.
Selain itu, Koeman pun sempat diberitakan akan dipecat oleh Barcelona menyusul hasil negatif yang didapatkan Blaugrana.
Kun day trip back to Madrid #RayoBarça pic.twitter.com/QppKO7Ob4q
— FC Barcelona (@FCBarcelona) October 27, 2021
Seusai insiden pengepungan mobil Koeman, pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, memberikan dukungan.
"Saya merasa kasihan dengan Koeman, dia seharusnya tidak menganggung hal-hal seperti itu," kata Ancelotti seperti dilansir BolaSport.com dari Marca.
Baca Juga: Video Youtube Bocor, Fabrizio Romano Konfirmasi Ole Gunnar Solskjaer Telah Dipecat Manchester United
"Dia hanya orang yang bertugas sebagai pelatih."
"Kurangnya rasa hormat seperti itu berarti kita memiliki masalah sosial."
"Sebagai pelatih, kami harus menerima kritik, tetapi kami tidak bisa berdiri karena kurangnya rasa hormat yang kami lihat dalam kasus Koeman ini."
"Ketika saya masih muda, saya diajari bahwa jika Anda ingin dihormati, maka Anda harus menunjukkan rasa hormat," tutur Ancelotti melanjutkan.
Baca Juga: Phil Neville: Tak Usah Berlebihan, Manchester United Pernah Dibantai 0-5 Juga Kok Sebelumnya