Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

1 Nama Dipandang Khabib Nurmagomedov Lebih Pantas Disebut Pelatih Terbaik daripada Dirinya

By Fauzi Handoko Arif - Rabu, 27 Oktober 2021 | 21:15 WIB
Petarung UFC asal Rusia, Khabib Nurmagomedov, saat jumpa pers jelang pertandingan melawan Tony Ferguson pada ajang UFC 249. (TWITTER.COM/SPORTSGRIDUK)

BOLASPORT.COM - Mantan petarung UFC, Khabib Nurmagomedov, menolak diberikan gelar pelatih terbaik tahun ini oleh media dan penggemar MMA.

Pernyataan tersebut diungkapkan oleh Khabib Nurmagomedov saat menjadi narasumber dalam podcast DC & RC di ESPN.

Khabib Nurmagomedov mengambil peran baru sebagai pelatih setelah menutup kariernya sebagai petarung MMA.

Sosok berjuluk The Eagle itu ingin mendedikasikan dirinya terutama kepada petarung-petarung dari kampung halamannya untuk meraih sukses.

Baca Juga: Pengamat MMA Bongkar Keuntungan Islam Makhachev Punya Khabib Nurmagomedov sebagai Mentor

Beberapa petarung yang dimentori oleh Khabib Nurmagomedov adalah Usman Nurmagomedov, Umar Nurmagomedov, dan Islam Makhachev.

Menariknya, semua petarung yang didampingi Khabib Nurmagomedov dari corner tercatat selalu menang pada tahun ini.

Atas pencapaian tersebut berbagai pihak mengusulkan mantan juara kelas ringan UFC itu untuk mendapatkan gelar 'coach of the year'.

Namun, Nurmagomedov merasa tidak nyaman dengan penghargaan tersebut.

Baca Juga: Sudah Juara MotoGP, Fabio Quartararo Masih Minder Pakai Nomor Keramat