Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Setelah Gantung Sepatu, Giorgio Chiellini Janji Datangkan Gianluigi Donnarumma ke Juventus

By Raka Kisdiyatma Galih - Jumat, 29 Oktober 2021 | 12:00 WIB
Momen Gianluigi Donnarumma menepis tendangan penalti pemain Spanyol pada laga semifinal Euro 2020. (TWITTER.COM/ULTIMOGOLAZOTV)

BOLASPORT.COM - Bek Juventus, Giorgio Chiellini, berjanji akan mencoba mendatangkan Gianluigi Donnarumma ke Turin setelah gantung sepatu alias pensiun.

Sebelum bergabung dengan Paris Saint-Germain pada musim panas 2021, Gianluigi Donnarumma ternyata nyaris merapat ke Juventus.

Hal tersebut diungkapkan oleh pakar transfer kenamaan asal Italia, Fabrizio Romano.

Seperti diketahui, Donnarumma pindah ke PSG secara gratis setelah tak menemukan kata sepakat dengan AC Milan soal perpanjangan kontrak.

Namun, menurut Romano, Donnarumma awalnya berniat membelot ke rival AC MilanJuventus.

Baca Juga: Dituduh Rayakan Pemecatan Ronald Koeman, Miralem Pjanic Beri Klarifikasi

Akan tetapi, kedatangan Massimiliano Allegri sebagai pelatih anyar Juventus membuat transfer itu batal terwujud.

 

Pasalnya, Allegri lebih memilih untuk tetap memercayakan posisi kiper utama Juventus kepada Wojciech Szczesny.

Banyak yang menyayangkan keputusan Juventus melewatkan kesempatan merekrut penjaga gawang berusia 22 tahun itu.

Pasalnya, Donnarumma saat ini disebut sebagai salah satu kiper terbaik di dunia setelah tampil memukau bersama timnas Italia di gelaran EURO 2020 kemarin.

Salah satu pihak yang cukup menyesalkan keputusan tersebut adalah Giorgio Chiellini.

Oleh sebab itu, Chiellini berjanji bakal mencoba untuk mendatangkan Donnarumma ke Juventus setelah dirinya pensiun.

Baca Juga: Jika Bukan karena Pandemi COVID-19, Romelu Lukaku Sudah Jadi Milik Manchester City

Pernyataan tersebut sekaligus mengindikasikan keinginan Chiellini untuk menjadi petinggi Juventus selepas gantung sepatu nanti.

"Untuk saat ini, saya hanya seorang pesepak bola profesional," kata Chiellini seperti dikutip BolaSport.com dari DAZN.

 

"Saat ini, itu bukan terserah saya."

"Dalam beberapa tahun, jika saya akan melakukan sesuatu yang berbeda, maka ya, saya akan mencoba itu."

"Untuk saat ini, saya tidak bisa," tutur bek gaek asal Italia itu menambahkan. 

Baca Juga: Sambil Nunggu Xavi, Sergi Barjuan Pimpin Latihan Pertama Barcelona Post-Koeman dan Kumpulkan Para Kapten

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P