Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil French Open 2021 - Duel Dua Pasangan Juara Dunia, Ahsan/Hendra Dikalahkan Rival Lama

By Agung Kurniawan - Jumat, 29 Oktober 2021 | 21:25 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, saat bertanding pada babak semifinal Olimpiade Tokyo 2020 melawan Lee Yang/Wang Chi Lin (Taiwan) di Musashino Forest Plaza, Tokyo, Jumat (30/7/2021). (NOC INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, tersisih pada perempat final French Open 2021.

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan menelan kekalahan dari wakil Korea Selatan, Ko Sung-hyun/Shin Baek-cheol, pada perempat final French Open 2021.

Pertandingan yang digelar pada Jumat (29/10/2021) di Stade Pierre de Coubertin, Paris, Prancis, berakhir dengan kekalahan 21-16, 19-21, 13-21 bagi Ahsan/Hendra.

Ko/Shin bukan rival asing bagi Ahsan/Hendra. Ahsan/Hendra dan Ko/Shin bergantian menjadi juara dunia pada 2013, 2014, dan 2015.

Kekalahan Ahsan/Hendra dari Ko/Shin membuat rekor pertemuan kedua pasangan yang sudah tercipta sejak 2015 menjadi imbang 3-3.

Jalannya pertandingan

Pada awal gim pertama, Ahsan/Hendra yang sempat memimpin harus tertinggal cukup jauh dari Ko/Shin.

Pasangan Korea Selatan tersebut selalu mampu mengungguli Ahsan/Hendra dalam perolehan angka.

Perlahan-lahan Indonesia mampu memangkas margin point hanya menjadi satu angka melalui pukulan keras dari Hendra Setiawan.

Berkat usaha keras, pasangan berjuluk The Daddies itu berhasil merebut interval gim pertama dengan unggul 11-9 atas Ko/Shin.

Baca Juga: Hasil French Open 2021 - Praveen/Melati Tersisih, Asa Pertahankan Gelar Juara Pupus

Selepas jeda, tensi pertandingan semakin panas tatkala Ahsan/Hendra dan Ko/Shing kembali saling berbagi angka hingga tiga kali.

Kedua ganda putra tersebut sama-sama tidak ingin membiarkan satu sama lainnya menjauh dalam perolehan angka.

Indonesia meraih momentum melalui pukulan Mohamad Ahsan yang tak mampu ditangkis oleh Ko Sung-hyun/Shin Baekchol.

Ahsan/Hendra merebut gim pertama dengan skor 21-16 melalui kesalahan sang lawan yang pengembaliannya masih menyangkut di net.

Baca Juga: Jalani Perawatan Cedera, Intanon Berharap Fit pada Kejuaraan Dunia 2021

Laga kembali berjalan alot pada awal gim kedua, di mana Ahsan/Hendra dan Ko/Shin saling berbagi angka hingga dua kali.

Ko/Shin berhasil mengambil alih momentum dengan membukukan keunggulan hingga tiga poin atas Ahsan/Hendra.

Tidak ingin tinggal diam, Ahsan/Hendra memberikan perlawanan, mereka mampu memangkas jarak hingga satu poin saja.

Ahsan/Hendra kembali menikung perolehan angka Ko/Shin untuk merebut interval kedua dengan skor 11-8.

Baca Juga: Link Live Streaming French Open 2021 - Mulai Jam 19.00 WIB, 6 Wakil Indonesia Lakoni Babak Perempat Final

Selepas jeda, Ko/Shin langsung merebut dua angka untuk memperkecil jarak dengan Ahsan/Hendra.

Setelah kehilangan dua poin beruntun, Ahsan/Hendra kembali menjauh dari kejaran Ko/Shin.

Ahsan/Hendra dan Ko/Shin kembali berbagi angka saat laga gim kedua memasuki masa-masa krusial.

Ko/Shin akhirnya merebut gim kedua dengan unggul 21-19 atas Ahsan/Hendra.

Baca Juga: French Open 2021 - Modal Rekor Apik, Kans Marcus/Kevin ke Semifinal Terbuka Lebar

Kedua pasangan ganda putra tersebut masih menunjukkan tensi yang tinggi pada awal gim ketiga.

Ahsan/Hendra dan Ko/Shin saling berbagi angka hingga sebanyak lima kali.

Ko/Shin akhirnya mampu menjauh dari Ahsan/Hendra dan merebut interval gim ketiga dengan skor 11-7.

Selepas jeda, Ko/Shin tetap mendominasi jalannya pertandingan dengan rentetan poin beruntun mereka.

Tanpa kesulitan berarti, Ahsan/Hendra harus mengakui keunggulan Ko/Shin dengan skor 13-21.

Baca Juga: 3 Turnamen Bulu Tangkis Internasional di Bali Akan Terapkan Sistem Gelembung

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P