Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil French Open 2021 - Mampu Imbangi pada Gim Pertama, Shesar Harus Akui Keunggulan Raja Bulu Tangkis Momota

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Sabtu, 30 Oktober 2021 | 01:33 WIB
Aksi Shesar Hiren Rhustavito ketika menghadapi Jonatan Christie pada babak pertama China Open 2019 di Olympic Sports Center Xincheng Gymnasium, China, 17 September 2019. (BADMINTON INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Shesar Hiren Rhustavito, harus menelan pil pahit pada perempat final French Open 2021.

Shesar Hiren Rhustavito disingkirkan pemain nomor satu asal Jepang, Kento Momota, pada perempat final French Open 2021.

Pertandingan yang berlangsung pada Kamis (29/10/2021) di Stade Pierre de Coubertin, Paris, Prancis, berakhir dengan skor 19-21, 11-21 bagi kemenangan Kento Momota.

Kekalahan Shesar membuat Indonesia kini hanya memiliki harapan di sektor ganda putra.

Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo sudah memastikan diri lolos. Adapun Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto baru akan bertanding.

Jalannya Pertandingan

Pertandingan sudah dibuka dengan reli panjang dengan poin pertama dimenangi Kento Momota.

Shesar Hiren Rhustavito berada dalam situasi yang kurang menguntungkan ketika tertinggal 1-3.

Namun, Shesar dapat bangkit. Smes-smes menyilangnya mampu merepotkan Momota. Pemain jebolan PB Djarum itu menyamakan kedudukan saat skor 4-4.