Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih interim Barcelona, Sergi Barjuan, mengatakan timnya butuh kembali merasakan kebahagiaan saat bermain di lapangan.
Diberitakan BolaSport.com sebelumnya, Barcelona memecat Ronald Koeman pada Kamis (28/10/2021).
Keputusan Barcelona itu diumumkan via akun Twitter resmi mereka, @FCBarcelona, Kamis pukul 05.19 WIB.
“Barcelona sudah membebastugaskan Ronald Koeman dari jabatan sebagai pelatih,” demikian bunyi cuitan akun resmi Blaugrana tersebut.
Ronald Koeman dipecat usai Barcelona kalah 0-1 dari Rayo Vallecano.
Hasil itu melengkapi pencapaian di bawah standar Barcelona tersebut sepanjang musim 2021-2022.
Barcelona kini ditangani oleh Sergi Barjuan, pelatih tim junior klub, sementara manajemen klub mencari pelatih baru.
Sergi Barjuan akan mendampingi Memphis Depay dkk pada laga versus Alaves, Minggu (31/10/2021) di Camp Nou.
Baca Juga: Al-Sadd Mulai Gerah dengan Rumor Xavi ke Barcelona, Pasang Badan dan Rilis Bantahan
Barjuan mengatakan salah satu prioritasnya adalah mengembalikan kebahagiaan para pemainnya di lapangan hijau.
“Skuad ini butuh kebahagiaan. Mereka harus kembali bermain sepak bola dengan perasaan senang,” kata Barjuan, dikutip BolaSport.com dari Marca.
“Para pemain Barcelona sudah menunjukkan kelas mereka dan mereka juga tahu cara mengatasi tekanan.”
“Kami sekarang harus menang melawan Alaves. Persaingan di Liga Spanyol masih terbuka. Kami tidak boleh kalah di kandang.”
Barjuan pun tidak akan ragu untuk melakukan perubahan susunan pemain jika dibutuhkan.
Baca Juga: Presiden Barcelona Tahu Keinginan Xavi soal Barcelona
“Semua yang mengenal saya tahu saya ingin menjadi pemenang. Kalau para pemain tak berubah, cepat atau lambat kami harus mengubah situasi.”
“Saya akan membuat perubahan jika memang itu untuk kebaikan tim,” tutur dia lagi.
Barcelona saat ini menduduki peringkat kesembilan dengan 15 poin dari 9 partai.