Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rencana Perbaikan Ranking FIFA Terancam, Belum Ada Agenda Tanding Timnas Indonesia Malah TC ke Turki untuk Piala AFF 2020

By Bagas Reza Murti - Sabtu, 30 Oktober 2021 | 19:35 WIB
Pemain timnas Indonesia tengah merayakan gol di babak pertama melawan Taiwan pada laga play-off Piala Asia 2022 di di Stadion Chang Arena Buriram, Thailand, Senin (11/10/2021). (PSSI)

BOLASPORT.COM - Hingga Sabtu (30/10/2021) malam WIB, Timnas Indonesia belum juga mengonfirmasi akan mengadakan ujicoba FIFA Matchday pada 8-16 November 2021.

Timnas Indonesia belum juga mengonfirmasi akan mengadakan laga internasional atau FIFA Matchday pada 8-16 November 2021 mendatang.

Padahal dengan adanya FIFA Matchday, timnas Indonesia bisa naik peringkat FIFA.

Hingga Sabtu (30/10/2021) malam WIB, PSSI belum mengumumkan agenda FIFA Matchday yang diadakan pada 8-16 November 2021.

Kenaikan ranking FIFA dibutuhkan timnas Indonesia demi menyongsong Kualifikasi Piala Asia 2023.

Baca Juga: Melempem di Liga Prancis, Lionel Messi Bukan Lagi Pemain Luar Biasa di PSG

Timnas Indonesia saat ini masuk ke pot 4, dengan peringkat FIFA 165.

Dengan kenaikan peringkat FIFA, Indonesia bisa masuk ke pot 3 dan memiliki peluang terhindar dari grup neraka saat drawing nanti.

Drawing Kualifikasi Piala Asia 2023 sendiri akan dilakukan pada Februari 2022.

Artinya, Indonesia bisa memperbaiki peringkat dalam 4 bulan ke depan.

Berdasarkan kalender FIFA, ada 4 laga yang bisa dimanfaatkan timnas Indonesia untuk menaikkan peringkat, yakni pada 8-16 November 2021 (2 laga) dan 24 Januari-1 Februari 2021 (2 laga).

Ketua umum PSSI, Mochamad Iriawan pernah menyatakan bila timnas Indonesia saat ini tengah mencari lawan tanding untuk terus memperbaiki peringkat pada 22 Oktober 2021 lalu.

"Baru saya komunikasikan dengan Direktur Teknik (Indra Sjafri),"kata Mochamad Iriawan selepas melakukan pertemuan membahas evaluasi Liga 1 dan Liga 2 di kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (22/10/2021).

Baca Juga: Soal Kabar Xavi Hernandez akan Latih Barcelona, Pelatih Real Madrid Hanya Ucapkan 8 Kata

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, nampak sedang memberikan keterangan kepada awak media dalam jumpa persnya di Kemenpora, Jakarta, 22 Oktober 2021.

"Akan didiskusikan lawan siapa," tambahnya.

Namun hingga saat ini PSSI belum memutuskan timnas Indonesia akan melawan tim mana di FIFA Matchday terdekat.

Timnas Indonesia justru memastikan akan menggelar TC di Turki, bersama timnas U-18 Indonesia.

TC dimaksudkan untuk mempersiapkan keikutsertaan timnas Indonesia di Piala AFF 2020.

“Insya Allah November ini timnas U-18 dan timnas Indonesia senior akan TC di Turki.”

“Karena Shin Tae-yong pelatih timnas U-18 Indonesia juga jadi sekaligus membawa dua tim untuk TC di sana."

“Berangkat ke Turki tanggal 18 November sampai 3 Desember.”

Baca Juga: Melempem di Liga Prancis, Lionel Messi Bukan Lagi Pemain Luar Biasa di PSG

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Plt Sekjen PSSI, Yunus Nusi, memberikan keterangan kepada awak media seusai melepas timnas U-19 Indonesia ke Spanyol di Hotel Fairmont, Senayan, Jakarta, 26 Desember 2020.

“Nanti timnas Indonesia senior dari Turki langsung ke Singapura untuk Piala AFF 2021," ucap Sekjen PSSI, Yunus Nusi kepada awak media termasuk BolaSport.com di Jakarta.

TC Timnas Indonesia ini cukup dipertanyakan mengingat Liga 1 2021 masih terus berjalan.

Klub-klub tentunya akan berpikir ulang melepas pemainnya ke timnas Indonesia saat dibutuhkan untuk mengarungi liga.

Pemain yang berkarier di luar negeri pun tak akan diijinkan bergabung TC Timnas Indonesia jika tak sesuai kalender FIFA Matchday.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P