Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pernah Dirugikan Keputusan Wasit, Madura United Dukung Penerapan VAR di Liga 1 2021

By Lukman Adhi Kurniawan - Rabu, 3 November 2021 | 13:15 WIB
Pelatih Madura United, Rahmad Darmawan, sedang memantau para pemainnya dalam laga pekan keempat Liga 1 2021 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 25 September 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

 

BOLASPORT.COM - Pelatih Madura United, Rahmad Darmawan, menegaskan jika timnya mendukung penuh wacana penerapan VAR di Liga 1 2021.

Madura United menyambut baik penerapan VAR pada Liga 1 2021.

Dukungan ini datang setelah Dirut PT LIB Akhmad Hadian Lukita merencanakan uji coba VAR di akhir musim ini.

Bahkan, rencana ini akan dilaksanakan pada akhir musim Liga 1 2021.

Baca Juga: Takluk dari Dewa United, RANS Cilegon FC Tetap Optimistis Lolos ke Babak Delapan Besar

Pelatih Madura United, Rahmad Darmawan, menyambut baik keputusan ini.

Dia menegaskan akan mendukung penuh penerapan VAR di sepak bola Indonesia.

Apalagi, akhir-akhir ini keputusan wasit menjadi sorotan baik di Liga 1 dan Liga 2.

Baca Juga: Di Luar Kalender FIFA, Timnas Indonesia Lawan Afghanistan dan Myanmar Saat TC di Turki

Masalah ini juga sudah banyak dikeluhkan oleh tim yang merasa dirugikan.