Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, merasa masih memiliki kekurangan ketika lolos ke babak 16 besar Holy Open 2021.
Pada babak pertama, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin dipertemukan dengan wakil Malaysia yang merupakan unggulan kelima turnamen, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi.
Meski dipertemukan dengan lawan berstatus unggulan, Leo/Daniel tampaknya tidak berkecil hati.
Pasangan dengan julukan The Babbies itu justru tampil baik dan berhasil mengalahkan Ong Yew Sin/Teo Ee Yi.
Baca Juga: Hasil Hylo Open 2021 - Praveen/Melati Kalahkan Wakil Prancis Susah Payah
Dalam pertandingan yang berlangsung di Saarlandhalle Saarbrücken, Jerman, Rabu (3/11/2021), Leo/Daniel menang dengan skor 21-12, 21-19.
Hasil tersebut menempatkan Leo/Daniel melaju ke babak kedua alias 16 besar Hylo Open 2021.
Berbicara seputar pertandingan melawan wakil Malaysia itu, Daniel merasa bisa menunjukkan permainan bagus.
Baca Juga: Hasil Hylo Open 2021 - Ahsan/Hendra Susul Fajar/Rian ke Babak Kedua
Menurut pemain berusia 20 tahun itu, kemenangan di Piala Thomas menjadi motivasi baginya dan Leo untuk terus meningkatkan kemampuan.
"Kami main hari ini cukup bagus tapi masih ada kekurangan-kekurangan yang harus diperbaiki supaya besok bisa dapat hasil yang lebih bagus," kata Daniel, melalui rilis yang diterima BolaSport.com dari Badminton Indonesia.
"Kemenangan di Piala Thomas menambah motivasi kami untuk terus meningkatkan kemampuan. Secara pribadi kami mau terus berkembang," tambahnya.
Dilanjutkan oleh Leo, pemain kelahiran Klaten, Jawa Tengah itu, mengungkapkan target yang ingin dicapai dengan Daniel pada Hylo Open 2021.
"Targetnya kami hanya mau main maksimal, hasil menang dan kalah kami serahkan semua pada Tuhan," ucap Leo.
Pada babak kedua, Leo/Daniel akan berhadapan dengan wakil Skotlandia, Alexander Dunn/Adam Hall.
Duel Leo/Daniel vs Dunn/Hall dijadwalkan akan berlangsung di Saarlandhalle Saarbrücken, Jerman, Kamis (4/11/2021).
Baca Juga: Hasil Hylo Open 2021 - Fadia/Ribka Singkirkan Unggulan Kedua