Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ole Gunnar Solskjaer Diberi Peringatan, Kehadiran Ronaldo Tak akan Menyelamatkannya dari Pemecatan

By Sandi Lathunusa - Jumat, 5 November 2021 | 06:45 WIB
Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, diberi peringatan, kehadiran Cristiano Ronaldo tak akan menyelamatkannya dari pemecatan. (TWITTER.COM/UTDDISTRICT)

BOLASPORT.COM - Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, diberi peringatan, kehadiran Cristiano Ronaldo tak akan menyelamatkannya dari pemecatan.

Ole Gunnar Solskjaer menjadi sasaran amarah para penggemar Manchester United setelah dibantai oleh rival abadinya, Liverpool, dengan skor 0-5 di Stadion Old Trafford dalam laga pekan ke-9 Liga Inggris.

Akibat hasil memalukan tersebut, nasib Solskjaer sebagai pelatih Manchester United sempat berada di ujung tanduk.

Akan tetapi, manajemen Man United dan Sir Alex Ferguson masih memberikan kesempatan untuk Solskjaer.

Solskjaer pun langsung tak menyia-nyiakan kesempatan itu.

Dalam laga pekan ke-10 Liga Inggris, Man United mampu bangkit dan sukses mengalahkan Tottenham Hotspur.

Bertandang ke Tottenham Hotspur Stadium pada Sabtu (31/10/2021) malam WIB, Man United berhasil memenangkan pertandingan dengan skor 3-0.

Sementara di partai keempat Liga Champions, Man United berhasil menahan imbang Atalanta dengan skor 2-2 di Gewiss Stadium, Selasa (2/11/2021) waktu setempat.

Baca Juga: Agen Toni Kroos Prediksi Harga Erling Haaland Bisa Capai Hampir Rp5 Triliun

Selanjutnya, Solskjaer akan mendapatkan ujian berat melawan Manchester City dalam matchday ke-11 Premier League.

Duel bertajuk Derby Manchester itu dihelat di Stadion Old Trafford pada Sabtu (6/11/2021) pukul 19.30 WIB.

Eks winger Liverpool, John Barnes, turut menyoroti situasi Solskjaer saat ini.

Barnes bahkan memberikan peringatan untuk Solskjaer bahwa kehadiran Cristiano Ronaldo tak akan menyelamatkannya dari pemecatan.

"Cristiano Ronaldo tidak akan mempertahankan Ole Gunnar Solskjaer di Man United karena golnya tidak akan memenangkan Liga Inggris atau Liga Champions," kata Barnes seperti dilansir BolaSport.com dari Metro.

"Ronaldo sedikit memberi harapan, tetapi saya tidak berpikir golnya akan menyelamatkan Solskjaer jika mereka tidak memenangkan pertandingan."

Baca Juga: Hasil Lengkap Liga Europa - Napoli Comeback dan Pesta, Lazio Gagal Menang

"Man United benar-benar harus mulai bermain secara konsisten."

"Kehadiran Ronaldo tidak akan mempertahankan Solskjaer dalam pekerjaannya, dia juga tidak akan memecatnya."

"Tanda tanya terhadap Ole adalah inkonsistensi," tutur Barnes melanjutkan.

Baca Juga: Hasil Lengkap UEFA Conference League - Antonio Conte Debut, Tottenham Langsung Menang, Jose Mourinho Nyaris Dipermalukan Lagi

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P