Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - PSSI akan memempuh jalur hukum dan menuntut acara Mata Najwa supaya bisa mendapatkan identitas wasit yang melakukan pengaturan skor di Liga 1 2021.
PSSI tengah menjadi sorotan pecinta sepakbola Indonesia menyusul adanya kabar tentang pengaturan skor yang kembali terulang di Liga Indonesia.
Pengaturan skor itu sendiri terjadi di seluruh elemen kompetisi sepakbola Tanah Air, mulai dari Liga 3 hingga Liga 1.
Komite Disiplin (Komdis) PSSI sendiri sudah menjatuhkan sanksi kepada lima pemain Liga 2 dan satu pemain Liga 3 yang terbukti melakukan pengaturan skor dan percobaan suap.
Baca Juga: Persib Bandung Menang Telak atas Persela Lamongan, Ada Keinginan Rene Alberts yang Tak Terwujud
Sebelumnya, PSSI sudah mendapat laporan dari tim Liga 2 2021, Perserang Serang, yang melaporkan adanya pengaturan skor yang dilakukan oleh lima mantan pemainnya.
Namun berita yang lebih menggemparkan justru datang dari seorang perangkat pertandingan Liga 1 2021 yang mengaku sudah pernah melakukan pengaturan skor di Liga 1 musim ini.
Perangkat pertandingan yang berinisial Mr. Y itu mengakui perbuatannya saat diundang oleh Najwa Shihab ke acara Mata Najwa pada Rabu (3/11/2021) malam WIB.
Saat itu, Mr. Y yang menjabat sebagai wasit mengaku sudah pernah dua kali mengatur pertandingan Liga 1 2021 dan mendapat bayaran hingga ratusan juta.
Baca Juga: Kebersihan Adalah Sebagian dari Iman Bagi Persib Bandung