Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Tira Persikabo harus mengakui keunggulan 3-2 PSS Sleman dalam pertandingan pekan ke-11 Liga 1 yang berlangsung di Stadion, Mahanan, Solo, Jawa Tengah, Minggu (7/11/2021).
Gol Tira Persikabo dicetak Fandry Imbiri (menit ketiga, bunuh diri) dan Ciro Alves (37').
Sementara gol-gol PSS Sleman dibukukan Veniamin Shumeyko (27', bunuh diri) dan Mario Maslac (45+4', 76').
Baca Juga: Akmil Open 2021 - Final Telah Tuntas, PB Djarum Raih Gelar Terbanyak
Pelatih Tira Persikabo, Igor Kriushenko, menilai bahwa di laga ini anak asuhnya terlalu banyak melakukan keteledoran.
"Di pertandingan ini kami melakukan banyak kesalahan," kata Igor Kriushenko.
Di sisi lain, ia mempermasalahkan keputusan dari pengadil pertandingan.