Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi, merasa sudah mengambil keputusan tepat untuk pensiun pada akhir kejuaraan MotoGP 2021.
Valentino Rossi tidak menyesal akan menutup karier sebagai pembalap di MotoGP setelah balapan penutup MotoGP Valencia pada akhir pekan ini.
Keyakinan dirasakan Valentino Rossi karena pada musim ini dia sudah tidak mampu tampil kompetitif lagi.
Performa Rossi yang menurun kembali terlihat ketika menjalani rangkaian seri balap ke-17 MotoGP Algarve di Sirkuit Algarve, Portugal, Minggu (7/11/2021).
Baca Juga: Jika Menang di Misano, Bagnaia Yakin Juga Tak Akan jadi Juara Dunia MotoGP
Rossi terpuruk sejak sesi latihan bebas (free practice/FP) dengan kerap berada di peringkat bawah dalam catatan waktu.
Pembalap asal Italia itu pada akhirnya hanya mampu finis di posisi ke-13 dalam balapan yang berlangsung kemarin.
Kendati Rossi sudah cukup puas, posisi ke-13 tentunya bukan hasil ideal bagi pembalap bertabur gelar seperti Rossi.
Apalagi The Doctor pada musim lalu masih bisa bersaing untuk posisi podium.
Baca Juga: Catat DNF Pertama, Quartararo Banyak Lakukan Kesalahan pada MotoGP Algarve 2021