Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas Indonesia Panggil Satu Nama Baru untuk Gantikan Bek Persik Kediri

By Mochamad Hary Prasetya - Senin, 8 November 2021 | 21:35 WIB
Bek Persik Kediri, Vava Mario Yagalo, sedang berlatih dalam laga pekan pertama Liga 1 2021 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 27 Agustus 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Bek Persik Kediri, Vava Mario Yagalo, dipastikan tidak bisa memperkuat timnas Indonesia untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) di Turki yang berlangsung pada 10 November sampai 1 Desember 2021.

Cedera yang didapatkan Vava Mario Yagalo dalam laga ke-11 Persik Kediri melawan Persiraja Banda Aceh di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Jawa Tengah, Sabtu (6/11/2021), menjadi penyebabnya.

Vava Mario Yagalo mengalami cedera pada menit ke-70 dan digantikan oleh Risna Prahalabenta.

Media Officer Persik Kediri, Anwar Basalamah, menyebutkan bahwa pihaknya keberatan untuk melepas Vava Mario Yagalo yang tengah cedera ke timnas Indonesia.

Persik Kediri pun langsung berkomunikasi dengan PSSI terkait Vava Mario Yagalo.

Hasilnya, Vava Mario Yagalo pun tidak dibawa ke TC timnas Indonesia di Turki dan Persik Kediri diwakilkan oleh Ahmad Agung.

Baca Juga: Kondisi Eden Hazard di Real Madrid Bikin Pelatih Timnas Belgia Prihatin

Sebagai gantinya, timnas Indonesia memanggil bek Borneo FC, Marckho Meraudje.

Hal ini terlihat dari akun instagram Borneo FC yang mengucapkan selamat kepada Marckho Meraudje yang dipanggil ke timnas Indonesia.

Padahal sebelumnya tidak ada nama Marckho Meraudje dari 26 pemain yang dipanggil ke TC timnas Indonesia.

Baca Juga: Kesedihan Menghampiri Valentino Rossi Jelang Balapan Terakhir di MotoGP

Kepastian dipanggilnya eks pemain Madura United itu disampaikan oleh asisten pelatih timnas Indonesia, Nova Arianto.

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Bek sayap kanan Borneo FC, Marckho Sandy Meraudje, sedang menguasai bola dalam laga pekan keempat Liga 1 2021 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, 23 September 2021.

"Benar Marckho dipanggil ke timnas Indonesia untuk menggantikan Vava Mario Yagalo yang cedera," ucap Nova Arianto kepada wartawan, Senin (8/11/2021).

Marckho Meraudje sudah bermain sebanyak sembilan pertandingan bersama Pesut Etam dengan enam diantaranya menjadi starter.

Baca Juga: Elkan Baggott sudah Tiba di Tanah Air, Bisa Ikut Pemusatan Latihan Timnas Indonesia?

Ia sukses bersaing ketat dengan Rifad Marasabessy di sektor bek kanan Borneo FC.

Nova Arianto menyebutkan jumlah total pemain timnas Indonesia untuk TC ke Turki ada 26 orang.

Timnas Indonesia tidak menambah jumlah pemain lainnya.

Baca Juga: Jawaban Menghilangnya Arthur Irawan dari Penyambutan PSS Sleman

"Benar jumlah pemain timnas Indonesia tetap 26 nama," ucap Nova Arianto.

Selama di Turki, timnas Indonesia akan melakukan dua laga uji coba melawan Afghanistan dan Myanmar.

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Asisten pelatih timnas Indonesia, Nova Arianto, sedang menyiapkan menu latihan para pemainnya di Lapangan G (Panahan), Senayan, Jakarta, 2 Oktober 2021.

Laga skuad Garuda melawan Afghanistan merupakan pertandingan FIFA Matchday yang digelar pada 16 November 2021.

Baca Juga: David Moyes Anggap Mohamed Salah Dapat Keringanan dari Wasit

Sementara untuk pertandingan kontra Myanmar yang digelear pada 25 November 2021 bukan FIFA Matchday.

Akan tetapi PSSI sedang berkomunikasi dengan federasi sepak bola Myanmar kepada FIFA agar laga tersebut bisa mendapatkan poin dalam rangking FIFA.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P