Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Penjaga gawang Tira Persikabo, Syahrul Trisna Fadillah mengaku kaget saat mendapat panggilan dari timnas Indonesia.
Seperti diketahui, Syahrul Trisna menjadi salah satu dari 26 pemain yang dipanggil pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) di Turki.
Dengan itu, Syahrul pun merupakan salah satu dari dua debutan timnas Indonesia selain Edo Febriansyah.
Baca Juga: Soal Hasrat Jordi Amat Bela Timnas Indonesia, Shin Tae-yong: Saya Baru Dengar
Hal menarik lainnya adalah karena Syahrul menjadi salah satu dari dua kiper saja yang dipanggil oleh Shin Tae-yong untuk di bawa ke Turki.
Pelatih asal Korea Selatan itu hanya memanggil Syahrul dan kiper andalan timnas Indonesia saat ini M Riyandi.
Baca Juga: Barcelona Didesak untuk Memulangkan Lionel Messi pada 2023
Jadi dengan ini kehadiran Syahrul sendiri menarik untuk dinantikan karena Shin tak akan memiliki banyak pilihan pemain.
Pemain berusia 25 tahun tersebut mengaku kaget dan bangga sekali karena mendapatkan panggilan dari timnas Indonesia.
Baca Juga: 5 Pemain yang Dilewatkan Shin Tae-yong untuk Piala AFF, Termasuk Raja Gol Liga 1
Apalagi dengan panggilan ini akan menjadi debut pertamanya sebagai pemain nasional.
“Kaget sekali ya. Karena ini benar-benar debut pertama saya di tim nasional, jadi saya kaget. Bangga juga bisa bela merah putih untuk pertama kalinya,” ujar Syahrul Trisna di Lapangan B, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (10/11/2021).
Baca Juga: Hanya 2 Pelatih yang Lebih Buruk dari Solskjaer di Liga Inggris, dan Mereka sudah Dipecat
“Ya pasti target tertinggi seorang pemain sepak bola itu pasti ke timnas ya. Jadi saya pikir semua pemain sepak bola targetknya ke situ,” ucapnya.
Dengan kepecayaan yang didapatkan dari Pelatih Shin Tae-yong itu, Syahrul pun optimistis untuk bisa membuktikan diri.
Ia bertekad untuk bisa menjawab kepercayaan Shin dengan menampilkan yang terbaik dan semaksimal mungkin nantinya.
Baca Juga: MotoGP Valencia 2021 - Andrea Dovizioso Masih Pasang Target 'Membumi'
Apalagi ini merupakan pengalaman hebatnya karena mendapatkan kepercayaan setelah banyaknya kiper-kiper hebat di Indonesia.
Jadi dia termotivasi ingin bisa memberikan yang terbaik.
“Saya fokus sama diri saya sendiri. Saya selalu berusaha maksimal di latihan, karena kesempatan itu nantinya pelatih yang menentukan,” kata Syahrul.
Baca Juga: 'Lupa' pada Rivalitas dengan Timnas Indonesia, Malaysia Tak Tertarik pada Pasukan Shin Tae-yong
“Saya hanya berusaha maksimal di latihan dan pertandingan,” tuturnya.
Sekedar info, untuk timnas Indonesia akan menjalani TC di Turki adalah bentuk persiapan menghadapi Piala AFF 2020.
Baca Juga: Mulai Dapat Kepercayaan Pelatih, Bek Andalan Persib: Saya Ingin Tumbuh di Klub Ini
Dalam Piala AFF 2020 ini, timnas Indonesia tergabung dalam Grup B bersama dengan Malaysia, Laos, Kamboja, dan Vietnam.
Untuk gelaran ini bakal berlangsung di Singapura pada Desember mendatang.