Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Barcelona era Xavi Hernandez sudah menentukan target mereka dengan cukup masuk ke empat besar pada akhir musim Liga Spanyol 2021-2022.
Barcelona telah secara resmi mendatangkan mantan gelandang mereka, Xavi Hernandez, menjadi pelatih anyar.
Xavi didatangkan dari klub asal Qatar, Al-Sadd, dengan biaya kompensasi sebesar 5 juta euro atau sekitar Rp82,7 miliar.
Kedatangan Xavi ke Camp Nou akan mengisi kekosongan posisi pelatih Barcelona yang sebelumnya ditinggalkan oleh Ronald Koeman.
Koeman sendiri dipecat oleh Barcelona setelah gagal membawa tim asuhannya bersaing di papan atas.
Baca Juga: Barcelona Disebut Keluar dari Perburuan Gelar Liga Spanyol, Bek Real Madrid Tak Setuju
Sambil menunggu Xavi, Barcelona sempat ditangani Sergi Barjuan sebagai pelatih interim.
Xavi diperkenalkan kepada publik Barcelona pada Senin (8/11/2021) waktu setempat di Stadion Camp Nou.