Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi, akan segera mengakhiri karier sebagai pembalap MotoGP.
Valentino Rossi telah menyatakan akan pensiun sebagai pembalap motor setelah menyelesaikan MotoGP 2021.
Salah satu penyebab pembalap Italia itu memilih pensiun di akhir musim lantaran sudah tidak kompetitif lagi.
Rossi sekarang sudah berbeda dari yang diperlihatkan lima tahun lalu. Dia sekarang sudah kesulitan bersaing dengan pembalap-pembalap muda di usia 42 tahun.
Baca Juga: Valentino Rossi Ingin Dapat Poin pada Balapan Terakhirnya sebagai Pembalap MotoGP
Pembalap berjuluk The Doctor itu juga mengalami kendala untuk menembus podium pada MotoGP 2021, sehingga sering memasang target finis di 10 besar pada setiap balapan.
Kini tinggal satu balapan lagi Valentino Rossi akan mengakhiri dunia balap motor yang sudah mulai digeluti pada 1996 lalu.
Perpisahan sosok berjuluk The Doctor itu akan terjadi pada MotoGP Valencia 2021 di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Spanyol, Minggu (14/11/2021).
Jelang balapan terakhir, BolaSport.com akan membagikan seputar fakta, statistik, dan trivia tentang Rossi.
Baca Juga: 'Nasib Marc Marquez pada MotoGP Akan Ditentukan dalam 2 Bulan'