Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Laga Timnas Indonesia vs Afghanistan dan Myanmar Diharapkan Katrol Ranking FIFA Skuad Garuda

By Metta Rahma Melati - Kamis, 11 November 2021 | 06:15 WIB
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, nampak berfoto dengan skuat timnas Indonesia di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 10 November 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Dua pertandingan uji coba internasional diharapkan bisa memberikan dampak positif bagi ranking FIFA Timnas Indonesia.

Timnas Indonesia akan melawan Afghanistan pada 16 November dan Myanmar pada 25 November 2021 di Turki.

Untuk itu skuad timnas Indonesia menjalani pemusatan latihan.

Pelatih Shin Tae-yong pun memanggil 26 pemain untuk pemusatan latihan timnas Indonesia.

Ketua Umum PSSI, Mochammad Iriawan menyaksikan serta memotivasi langsung timnas Indonesia yang menjalani latihan di Stadion Madya Senayan, Jakarta, Rabu (10/11/2021).

Baca Juga: Tepat di Hari Pahlawan, PSIS Semarang Luncurkan Seragam Tempur Ketiga untuk Liga 1 2021

Timnas Indonesia akan menjalani pemusatan latihan di Turki pada 12 November 2021.

"Alhamdulillah pemain terus bekerja keras dan kemampuannya terus diasah oleh pelatih Shin Tae-yong," ujar Iriawan dilansir BolaSport.com dari laman PSSI.