Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Satu Hal Ini Bisa Buat Liverpool Gagal Bersaing dengan Man City dan Chelsea

By Sandi Lathunusa - Kamis, 11 November 2021 | 07:30 WIB
Eks bek sayap Liverpool, John Arne Riise, membeberkan satu hal yang bisa membuat The Reds gagal bersaing dengan Manchester City atau Chelsea. (TWITTER.COM/STATMANDAVE)

BOLASPORT.COM - Eks bek kiri Liverpool, John Arne Riise, membeberkan satu hal yang bisa membuat The Reds gagal bersaing dengan Manchester City dan Chelsea.

Liverpool sempat tampil melempem pada musim 2020-2021.

Hal itu dikarenakan The Reds mengalami krisis bek setelah Virgil van Dijk, Joe Gomez, dan Joel Matip harus absen hingga akhir kompetisi 2020-2021.

Saat itu, Virgil van Dijk menderita cedera Anterior Cruciate Ligament (ACL) setelah bertabrakan kiper Everton, Jordan Pickford.

Adapun Joe Gomez menepi hingga akhir musim lalu akibat cedera lutut dan Joel Matip mengalami cedera ankle.

Akibat krisis bek tersebut, Liverpool hanya mampu finish di peringkat ketiga Liga Inggris musim lalu.

Akan tetapi, Van Dijk, Joe Gomez, dan Joel Matip kini telah pulih dari cedera.

Van Dijk dan Joel matip juga kembali menjadi bek andalan Liverpool di musim 2021-2022.

Baca Juga: Dilirik Latih Klub Papan Bawah Liga Inggris, Steven Gerrard Audisi Jadi Suksesor Juergen Klopp

Di Liga Inggris musim ini, Liverpool berada di peringkat keempat klasemen dengan mengoleksi 22 poin dari 11 pertandingan.

Eks bek sayap Liverpool, John Arne Riise, turut mengomentari kebangkitan The Reds di musim ini.

Meski begitu, John Arne Riise mengaku khawatir bahwa Liverpool musim ini tak memiliki kedalaman skuad yang mumpuni.

Riise juga mengatakan bahwa hal tersebut bisa membuat Liverpool gagal bersaing dengan Manchester City dan Chelsea.

"Saya sedikit khawatir pada awalnya karena saya pikir Liverpool tidak dapat pemain baru untuk menggantikan Georginio Wijnaldum," kata Riise seperti dilansir BolaSport.com dari talkSPORT.

"Namun, saya kemudian berpikir Liverpool bermain sangat bagus di awal musim ini."

Baca Juga: Malangnya Nasib Arsenal, Belum Juga Negosiasi Sudah Ditolak Mentah-mentah Vlahovic

"Saya benar-benar khawatir dengan kedalaman skuad Liverpool, saya tidak berpikir mereka memiliki pemain top."

"Seperti musim lalu ketika kami kehilangan Virgil van Dijk dan kemudian beberapa pemain lain kesulitan menggantikannya dan saya khawatir kejadian tersebut bisa terjadi lagi di musim ini."

"Bisa karena cedera, larangan bermain, Piala Afrika ketika kami kehilangan Mohamed Salah, Sadio Mane, dan Naby Keita, saya sedikit khawatir saat itulah persaingan gelar akan diputuskan."

"Saya tidak berpikir skuad Liverpool cukup kuat untuk bersaing dalam jangka waktu yang panjang dengan Manchester City atau Chelsea," tutur Riise menambahkan.

Baca Juga: Tanpa Mino Raiola, Alessio Romagnoli dan AC Milan Gelar Negosiasi Kontrak Baru

 

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P