Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Kualifikasi Piala Dunia 2022 Hari Ini - Ronaldo Selangkah Lagi, Swedia dan Rusia Bisa Susul Jerman

By Beri Bagja - Kamis, 11 November 2021 | 11:05 WIB
Gelandang timnas Portugal, Bruno Fernandes, melakukan selebrasi bareng Cristiano Ronaldo. (TWITTER.COM/GOAL)

BOLASPORT.COM - Jadwal kualifikasi Piala Dunia zona Eropa hari ini mementaskan aksi Cristiano Ronaldo bareng timnas Portugal dan kemungkinan Swedia serta Rusia lolos ke Qatar 2022.

Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa menyuguhkan 10 pertandingan pada Rabu (11/11/2021) atau Kamis dini hari mulai pukul 00.00 WIB.

Jumlah tersebut disebar ke dalam pertandingan di Grup A, B, H, dan J.

Ada dua tim yang berpeluang lolos ke putaran final Piala Dunia 2022 lebih cepat pada dini hari nanti.

Mereka ialah timnas Swedia (Grup B) dan Rusia (H), yang bertekad menyusul Jerman (J) serta Denmark (F), dua tim pertama yang sudah dipastikan memegang tiket dari zona Eropa.

Baca Juga: Agenda Cristiano Ronaldo di Timnas Portugal, 2 Gol Lagi Menuju Rekor Lain dan Lolos ke Piala Dunia 2022

Sementara itu, timnas Portugal yang diperkuat megabintang Cristiano Ronaldo belum bisa lolos pada tengah pekan ini.

A Selecao akan bertandang ke markas Rep Irlandia, Aviva Stadium, Dublin, pukul 02.45 WIB, dalam matchday 7 Grup A.

Saat ini Portugal masih menempati peringkat kedua dengan 16 poin.

Mereka terpaut satu keping di bawah pemimpin klasemen grup, Serbia (17), yang sudah melakoni 7 partai.

TWITTER.COM/FIFAWORLDCUP
Diogo Jota mencetak gol untuk timnas Portugal ke gawang timnas Serbia dalam laga Grup A Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa di Stadion Rajko Mitic, Sabtu (27/3/2021).

Situasi ini membuat persaingan merebut tiket otomatis ke Piala Dunia 2022 bakal ditentukan di laga terakhir, 14 November.

Portugal akan saling bunuh dengan Serbia di Estadio da Luz, Lisabon, pada matchday 8.

Baca Juga: Hasil Lengkap Kualifikasi Piala Dunia 2022 - Diantar Timo Werner, Jerman Tim Pertama Lolos ke Qatar

Sementara itu, timnas Swedia bisa lolos jika mengalahkan tuan rumah Georgia dan Spanyol gagal menekuk Yunani.

Di Grup B, Swedia memuncaki klasemen dengan 15 poin, unggul 2 di atas Spanyol setelah melakoni 6 partai.

Adapun Rusia harus berusaha mengalahkan Siprus.

Kemenangan itu kudu disertai hasil maksimal imbang untuk Kroasia, yang berjumpa tim kurcaci Malta.

TWITTER.COM/PREMIERLIGA_EN
Timnas Rusia saat menjalani sesi latihan.

Di Grup H, Rusia memimpin tabel dengan 19 poin dari 8 laga.

Mereka dibuntuti Kroasia yang memiliki 17 angka.

Baca Juga: Tertatih-tatih usai Nembak, Paul Pogba Kena Cedera dan Terancam Absen sampai Tahun Baru

Tiket lolos otomatis ke putaran final Piala Dunia 2022 di Qatar akan menjadi milik para pemuncak klasemen.

Sementara itu, runner-up memiliki kesempatan tambahan lewat babak play-off.

Jadwal Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa, Kamis (11/11/2021)

Azerbaijan vs Luksemburg (Jumat, 00.00 WIB)

Georgia vs Swedia (00.00)

Rusia vs Siprus (00.00)

Armenia vs Makedonia Utara (00.00)

Rep Irlandia vs Portugal (02.45)

Yunani vs Spanyol (02.45)

Malta vs Kroasia (02.45)

Slovakia vs Slovenia (02.45)

Jerman vs Liechtenstein (02.45)

Rumania vs Islandia (02.45)

 

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P