Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pembalap Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi, memiliki misi terakhir pada balapan finalnya, MotoGP Valencia 2021.
MotoGP Valencia 2021 yang akan digelar Minggu (14/11/2021) malam WIB nanti akan menjadi panggung terakhir bagi Valentino Rossi.
Ikon MotoGP itu telah resmi menyatakan pensiun pada akhir musim ini.
Keputusan gantung helm Rossi tak lepas dari menurunnya performa dia dalam beberapa musim terakhir.
Baca Juga: Starting Grid MotoGP Valencia 2021 - Grid Terakhir Valentino Rossi
Hal tersebut bahkan masih terlihat saat Rossi melakoni dua hari pertama di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Spanyol.
Pembalap Italia berjuluk The Doctor itu tampak kesulitan pada dua sesi latihan bebas pertama (FP1 dan FP2) MotoGP Valencia 2021.
Rossi hanya mampu menempati posisi ke-21 alias paling buncit dalam hasil kombinasi yang berlangsung pada Jumat (12/11/2021).
Baca Juga: Lebih Tahu soal Valentino Rossi Sebelum Balapan Terakhir, 31 Fakta Unik soal The Doctor di MotoGP
Senyuman baru mulai tampak di wajah Valentino Rossi saat dia menjalani hari kedua MotoGP Valencia 2021, Sabtu (13/11/2021).
Pembalap legendaris berusia 42 tahun itu mampu memperbaiki catatan waktu putarannya.
Rossi pun menempati peringkat ke-10 dalam hasil kombinasi latihan bebas untuk langsung lolos ke kualifikasi 2 (Q2).
Pada sesi Q2 MotoGP Valencia 2021, Rossi mencatat waktu lap terbaiknya di 1 menit 30,746 detik.
Torehan waktu lap tersebut membuat The Doctor akan mengawali balapan MotoGP Valencia 2021 dari urutan ke-10.
Meski hanya menempati posisi start dari urutan ke-10, Rossi tetap semringah menghadapi sesi balapan MotoGP Valencia 2021.
Dia merasa sudah mendapatkan perasaan baik melalui perubahan setelan motor yang dilakukan pada hari kedua.
"Bagi saya dan tim, ini adalah hari Sabtu yang luar biasa," kata Valentino Rossi, dikutip dari Motosan.
"Sejak pagi saya telah menemukan pemberhentian di motor dengan setelan dan ban ini," ucap dia menambahkan.
Baca Juga: Jangankan Tanggal Cantik, MotoGP Valencia Bisa Beri Valentino Rossi Angka Cantik di Akhir Karier
Lebih lanjut, Valentino Rossi tak menyangka perubahan yang telah dia lakukan membawa dampak bagus.
"Saya berhasil langsung menuju sesi Q2 dan itu telah mengubah segalanya, FP4 tidak berjalan buruk," ucap peraih sembilan gelar juara dunia itu.
Kini, Rossi siap mengemban misi tampil bagus pada balapan terakhirnya, MotoGP Valencia 2021.
"Itu adalah perasaan yang sangat baik bagi saya dan untuk seluruh orang di garasi pada balapan terakhir," kata Rossi.
"Terlepas dari momen menarik ini, penting untuk bisa mendapatkan balapan yang bagus," ucap The Doctor menegaskan.
Baca Juga: Hasil Kualifikasi MotoGP Valencia 2021 - Bagnaia Jadi Murid 'Berbakti', Rossi Tembus Top 10 Lagi