Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pembalap Ducati Lenovo Team, Francesco Bagnaia, berhasil meraih kemenangan pada balapan seri ke-18 atau penutup MotoGP Valencia 2021.
Francesco Bagnaia menjadi yang terdepan pada balapan yang digelar di Sirkuit Ricardo Tormo, Spanyol, Minggu (14/11/2021).
Posisi tersebut didapatkan Francesco Bagnaia setelah menyalip Jorge Martin (Pramac Racing) yang memulai balapan dari pole position.
Martin kemudian harus puas menempati urutan kedua dengan Jack Miller (Ducati Lenovo Team) ketiga.
Para pembalap Ducati menguasai podium dan pemilik gelar juara dunia MotoGP 2021, Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) finis kelima.
Sementara itu, Valentino Rossi (Petronas Yamaha SRT), menyelesaikan balapan dengan berada di urutan ke-10.
Baca Juga: Pol Espargaro Susul Marc Marquez Absen Balapan MotoGP Valencia 2021
Jalannya sesi balapan
Jorge Martin (Pramac Racing) yang memulai dari pole position melesat mempertahankan posisi terdepan pada lap pembuka.
Pertarungan kemudian terjadi dari posisi kedua yang dipegang oleh Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo Team).