Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Valentino Rossi tak mempermasalahkan mendapatkan finis ke-10 sebelum menjadi pensiunan pembalap MotoGP.
Hasil finis ke-10 didapatkan Valentino Rossi pada balapan terakhir bertajuk MotoGP Valencia 2021 di Sirkuit Ricardo Tormo, Spanyol, Minggu (14/11/2021).
Setelah balapan yang berlangsung di Valencia tersebut, Valentino Rossi tidak lagi menjadi pembalap MotoGP.
Pada Senin (15/11/2021), sosok berjulukan The Doctor itu resmi menyandang status mantan pembalap MotoGP setelah 26 tahun berkarier.
Baca Juga: MotoGP Valencia 2021- Bagnaia: Kemenangan Cara Terbaik untuk Merayakan Rossi
Rossi pensiun dengan menempati peringkat ke-18 pada klasemen akhir MotoGP 2021.
"Itu adalah akhir pekan yang sangat istimewa," kata Rossi dalam wawancara terakhir sebagai pembalap MotoGP, Minggu (14/11/2021).
"Saya tidak mengira akan menjadi begini. Saya sedikit khawatir tentang akhir pekan terakhir dalam karier saya karena Anda tahu selalu memikirkan momen ini untuk waktu yang lama."
"Anda tidak tahu bagaimana perasaan Anda, semisal apakah Anda bisa berkonsentrasi pada balapan dan apakah jika Anda dilanda kesedihan," ucap Rossi menambahkan, dikutip BolaSport.com dari Motorsport.