Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ingin Curi Ilmu, Top Scorer Arema FC Berharap Bisa Bertemu Pemain Ini

By Lukman Adhi Kurniawan - Selasa, 16 November 2021 | 15:00 WIB
Striker Arema FC, Carlos Fortes, nampak sedang melakukan selebrasi seusai mencetak gol dalam laga pekan kelima Liga 1 2021 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 29 September 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Penyerang Arema FC, Carlos Fortes, membeberkan pemain sepak bola yang menjadi inspirasinya dalam bermain bola.

Penampilan Carlos Fortes di Arema FC semakin meyakinkan.

Setelah mendapatkan kritik karena belum bisa mencetak gol, akhirnya Fortes bisa membuktikan kemampuannya.

Tercatat, dari 11 laga, pemain asal Portugal ini sudah mencetak 6 gol

Hal ini seolah menjawab tudingan kepadanya karena kurang produktif awal pertandingan seri pertama.

Baca Juga: Praveen Jordan Bidik Tiket Tampil pada BWF World Tour Finals 2021

Terkait pemain idola, Carlos Fortes mengaku ada beberapa pemain yang menjadi idolanya bermain sepak bola.

Salah satunya adalah Cristiano Ronaldo, sama-sama berasal dari Portugal, sosok Ronaldo menjadi panutannya selama bermain sepak bola.

"Saya belum pernah ketemu Ronaldo. Saya berharap suatu saat bisa ketemu dia." 

"Saya mengidolakan Cristiano Ronaldo, karena kerja keras dan dedikasinya. Penampilannya selalu mengagumkan," kata Carlos Fortes dilansir BolaSport.com dari laman Suryamalang.com.

Baca Juga: Hasil Indonesia Masters 2021- Tak Didampingi Hendra dan Sempat Dirawat, Tommy Disingkirkan Momota

Selain Ronaldo, ada sosok lain yang menjadi inspirasinya dalam bermain bola.

Mereka adalah, Didier Drogba, Thierry Henry, dan Karim Benzema, ketiga pemain tersebut merupakan legenda dan menjadi pemain kunci di klub.

Dia berharap suatu saat bisa memiliki kemampuan yang setara dengan legenda tersebut.

"Drogba dan Tierry Henry, saya suka permainan mereka. Selain mereka, sekarang striker yang luar biasa itu Benzema (Karim Mostafa Benzema).

"Meski dia tidak mencetak banyak gol tapi kualitasnya bagus," tambahnya.

Baca Juga: Quattrick, Harry Kane Samai Rekor Gol Top Scorer Piala Dunia 1986, Ancam Torehan Legenda Man United

Fortes menambahkan, jika dia bisa bertemu idolanya tersebut, satu hal yang akan dilakukan adalah mencuri ilmu dari mereka.

Menurutnya, hal ini bisa diaplikasikan saat sedang membela Singo Edan dan bisa memambah kemampuannya di lapangan.

"Kalau dapat kesempatan main bareng dengan mereka saya ingin belajar pada mereka agar diajari beberapa trick mereka."

"Cara mereka menyentuh bola, mengoper bola, luar biasa," ujarnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P