Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putra Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, kembali membuat kejutan pada Indonesia Masters 2021.
Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana berhasil merebut tiket babak kedua Indonesia Masters 2021 dengan mengalahkan pasangan unggulan.
Korban Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana tidak lain dan tidak bukan adalah rekan mereka di Pelatnas PBSI, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.
Persaingan yang ketat mewarnai jalannya pertandingan yang berlangsung di Bali International Convention Centre, Bali, Selasa (16/11/2021).
Baca Juga: Jadwal Indonesia Masters 2021 - 10 Wakil Indonesia Berlaga, Langsung Ada Perang Saudara
Fajar/Rian lebih dahulu mengambil momentum dengan merebut kemenangan 21-13 pada gim pertama.
Fikri/Bagas tak mau kalah. Gim kedua menjadi milik mereka dengan skor yang cukup ketat 18-21.
Persaingan kedua pasangan Indonesia berlanjut ke gim rubber.
Fajar/Rian lebih dahulu mencetak match point. Malang bagi pasangan peringkat tujuh dunia itu, kemenangan yang sudah di depan mata justru terlepas.
Baca Juga: Praveen Jordan Bidik Tiket Tampil pada BWF World Tour Finals 2021