Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia harus menderita kekalahan pada laga uji coba perdananya di Turki.
Pada pertandingan yang terlaksana di Stadion Gloria, Antalya, Turki pada Selasa (16/11/2021) ini, anak asuh Shin Tae-yong dipaksa menyerah oleh Afghanistan dengan skor tipis 0-1.
Gol kemenangan Afghanistan dicetak lewat kaki Omid Popalzai (84').
Masih di hari yang sama, rupanya calon lawan timnas Indonesia di Piala AFF 2021 juga mengalami penderitaan yang sama.
Tim yang dimaksud yakni Vietnam.
Baca Juga: Real Madrid Siap Tambah Masa Bakti Luka Modric hingga Juni 2023
Seperti yang diketahui, timnas Indonesia dan Vietnam tergabung dalam grup yang sama di Piala AFF 2020 yakni Grup B.
Bertanding lebih dulu ketimbang timnas Indonesia, Vietnam dikalahkan oleh Arab Saudi dengan skor 0-1.
Gol Arab Saudi dicatatkan atas nama S Al-Shenri (31').
Namun laga tersebut bukanlah pertandingan uji coba.
Baca Juga: RD Petik Kemenangan Perdana Bersama RANS Cilegon FC dan Buka Peluang ke 8 Besar Liga 2 2021
Duel Vietnam Vs Arab Saudi merupakan laga lag kedua Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.
Hasil buruk ini membuat Vietnam meneruskan tren negatifnya.
Sebagai informasi, pada ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022 babak ketiga Vietnam telah memainkan sebanyak enam pertanding.
Dari enam pertandingan, anak asuh Park Hang-seo tak satupun mendapat poin.
Baca Juga: Digeruduk Bobotoh, Wander Luiz Kian Bersemangat Bawa Persib Kalahkan Persija
Semua laga diakhiri Vietnam dengan kekalahan.
Rinciannya yakni tumbang melawan Australia (0-1), China (2-3), Oman (1-3) Jepang (0-1) dan dua kali saat bertemu Arab Saudi (1-3) dan (0-1).
Sementara itu, timnas Indonesia dijadwalkan melawan Vietnam di Piala AFF 2020 pada tanggal 15 Desember 2021.
Namun skuad Garuda harus menghadapi dua lawan terlebih dahulu sebelum bertemu timnas Vietnam.
Baca Juga: Indonesia Masters 2021 - Tatap Laga 16 Besar, Sabar/Reza Akan Tampil Menyerang
Untuk lebih jelasnya, berikut jadwal timnas Indonesia di Piala AFF 2020:
Timnas Indonesia Vs Kamboja, Kamis (9/12/2021)
Timnas Indonesia Vs Laos, Minggu (12/12/2021)
Timnas Indonesia Vs Vietnam, Rabu (15/12/2021)
Timnas Indonesia Vs Malaysia, Minggu (19/12/2021).