Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Malaysia Tak Panggil Wonderkid 19 Tahun JDT karena Takut Kelelahan, Suporter Geram dan Singgung Pedri

By Bagas Reza Murti - Kamis, 18 November 2021 | 09:30 WIB
Pelatih timnas Malaysia, Tan Cheng Hoe (kiri), bersama pemainnya, Syahmi Safari (kanan), saat menghadiri konferensi pers sebelum laga melawan Indonesia dalam Kualifikasi Piala Dunia 2022 Grup G Zona Asia. (TWITTER.COM/FAM_MALAYSIA)

Selain itu, para suporter juga memprotes Tan Cheng Hoe karena memilih pemain JDT yang kerap berada di bench, bukan Pemain yang sedang on fire.

Tak cuma Arif Aiman, Farizal Marlias, Corbin Ong, Matthew Davies dan Natxo Insa dinilai layak mendapat panggilan ke timnas Malaysia.

Lagi-lagi Tan Cheng Hoe beralasan bila pemain-pemain di atas tadi sudah terlalu banyak bermain.

"Saya pikir para pelatih melihat berbagai aspek dari para pemain, mereka telah menjadi andalan tim nasional selama beberapa waktu, dan kami tahu kualitas mereka," kata Tan Cheng Hoe.

Baca Juga: Kenapa Lionel Messi Pakai Topeng saat Bermain?