Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Indonesia Masters 2021 - Tumbang dalam Duel Sengit, Fikri/Bagas Gagal Susul Marcus/Kevin

By Agung Kurniawan - Kamis, 18 November 2021 | 14:33 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, melakukan tos usai memenangi poin dalam pertandingan melawan rekan senegara mereka, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto pada babak kesatu Indonesia Masters 2021 di Bali Internasional Convention Centre & Westin Resort, Nusa Dua, B (HUMAS PP PBSI)

BOLASPORT.COM - Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana harus tersisih dari ajang Indonesia Masters 2021.

Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana harus melawan wakil Malaysia, Goh Sze Fei/Nur Izzuddin pada babak kedua Indonesia Masters 2021.

Bertanding di Bali International Convention Centre, Nusa Dua, Bali, Kamis (18/11/2021) Fikri/Bagas kalah dengan skor 18-21, 20-22.

Dengan hasil ini, Fikri/Bagas tidak bisa mengikuti langkah Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo untuk melaju ke fase perempat final.

Jalannya pertandingan

Pertandingan langsung berjalan sengit sejak awal gim pertama, di mana Fikri/Bagas dan Goh/Izzuddin saling berbagi angka hingga lima kali.

Silih berganti, pasangan ganda putra tersebut saling melancarkan gempuran-gempuran yang mematikan.

Momentum sempat diraih oleh Goh/Izzuddin dengan keunggulan dua angka mereka atas Fikri/Bagas.

Namun, kondisi itu tak bertahan lama setelah kedudukan kembali imbang sebelum akhirnya Goh/Izzuddin merebut interval pertama dengan skor 11-10.

Baca Juga: Hasil Indonesia Masters 2021 - Jalani Debut, Fitriani/Yulia Mati Kutu Hadapi Wakil Malaysia

Selepas jeda, kedudukan kembali imbang tatkala Fikri/Bagas meraih satu angka dari kesalahan Goh/Izzuddin.

Momentum kembali diraih Goh/Izzuddin tatkala serangan yang mereka lancarkan mampu mencatatkan keunggulan hingga tiga angka.

Fikri/Bagas tidak tinggal diam, mereka kembali mampu membuat tensi pertandingan memanas usai memangkas margin point menjadi satu angka saja.

Pengamatan yang sempurna dari Goh/Izzuddin membawa mereka merebut gim pertama dengan unggul 21-18 atas Fikri/Bagas.

Baca Juga: Hasil Indonesia Masters 2021 - Pakai Kostum Keberuntungan, Marcus/Kevin Menang

Gim kedua berjalan, Goh/Izzuddin tempo permainan yang lebih cepat diperagakan oleh Fikri/Bagas dan Goh/Izzuddin.

Usai tertinggal dua poin, Indonesia meraih angka pertamanya melalui pukulan akurat dari Muhammad Shohibul Fikri.

Semangat juang tinggi ditunjukkan Fikri/Bagas yang mampu mampu menyamakan kedudukan beberapa kali.

Meski demikian, momentum masih berada di tangan Goh/Izzuddin yang akhirnya merebut interval kedua dengan skor 11-10.

Baca Juga: Hasil Indonesia Masters 2021 - Tak Cukup Anthony, Shesar Ikut Jadi Korban Si Bocah Ajaib

Selepas jeda, laga kembali memanas tatkala Fikri/Bagas dan Goh/Izzuddin saling bergantian menyamakan kedudukan.

Fikri/Bagas sempat mencatatkan keunggulan hingga dua angka sebelum akhirnya pupus melalui serangan-serangan dari Goh/Izzuddin.

Netting yang bagus dari Nur Izzuddin membuat jalannya pertandingan kian memanas menjelang fase akhir gim kedua.

Pertandingan pun harus diselesaikan melalui adu setting, di mana Goh/Izzuddin menunjukkan kematangannya untuk merebut gim kedua dengan skor 22-20.

Baca Juga: Indonesia Masters 2021 - Fokus Jo! Jonatan Tingkatkan Konsentrasi Jelang Hadapi Laga Sengit

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P