Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Menpora akan Fasilitasi 4 Nama Pemain Keturunan yang Diminta Shin Tae-yong, tapi...

By Abdul Rohman - Kamis, 18 November 2021 | 16:15 WIB
Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI), Zainudin Amali, nampak sedang memberikan keterangan kepada awak media dalam jumpa persnya di Kemenpora, Jakarta, 22 Oktober 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, telah mengajukan empat nama pemain keturunan untuk diproses kewarganegaraannya menjadi WNI.

Mereka adalah Sandy Walsh (26 tahun), Jordi Amat (29 tahun), Mees Hilgers (20 tahun), dan Kevin Diks (25 tahun).

Menanggapi keinginan Shin Tae-yong tersebut, Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali, angkat bicara.

Baca Juga: Hasil Indonesia Masters 2021 - Tampil Kesetanan, Hafiz/Gloria Amankan Tiket Perempat Final

Zainudin Amali mengaku akan memfasilitasi rencana naturalisasi itu.

Namun, proses itu dilakukan dengan selektif.

Mulai dari apakah yang bersangkutan mempunyai darah Indonesia atau tidak, hingga rentang usia.

Ia tidak menyebutkan secara detail terkait umur.