Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Telan Kekalahan di Laga Debut, Pelatih Persik Tetap Bertekad Keluar dari Zona Degradasi

By Wila Wildayanti - Sabtu, 20 November 2021 | 18:00 WIB
Skuat Persik Kediri sedang melakukan foto tim dalam laga pekan kelima Liga 1 2021 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 29 September 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih Persik Kediri, Javier Roca, menjalani debut tak menyenangkan setelah menelan kekalahan 2-3 dari Arema FC.

Persik Kediri gagal menyamakan skor melawan Arema FC dalam laga pekan ke-12 pada seri ketiga Liga 1 2021 di Stadion Sultan Agung Bantul, Yogyakarta, Jumat (19/11/2021).

Bermain dengan terus menekan sejak awal membuat Persik Kediri memimpin lebih dulu melalui tendangan Youssef Ezzejjari.

Baca Juga: Skenario Terburuk, Paul Pogba Bisa Absen Bela Manchester United Sampai Februari 2022

Namun, Arema FC membalas dengan tiga gol langsung pada babak pertama melalui Carlos Fortes, Johan Alfarizi, dan Feby Eka Putra.

Menjalani debut dengan meraih hasil yang tak memuaskan, tentu saja Javier Roca mengaku kecewa.

Baca Juga: Meski Menang, Eduardo Almeida Akui Arema FC Kewalahan Digempur Persik

Tetapi, ia juga merasa sedikit lega dan tenang karena para pemainnya tampil apik sejak awal pertandingan.

Walaupun begitu, masih akan ada beberapa evaluasi yang perlu dilakukan untuk menghadapi laga selanjutnya.

Baca Juga: Ilija Spasojevic Kirim Sinyal ke Shin Tae-yong Siap Bela Timnas Indonesia

“Ya jelas, semua pelatih tidak mungkin senang kalau kalah,” ujar Javier Roca seusai pertandingan.

“Tetapi, dari segi pemainan, sebenarnya saya pikir kami menguasai pertandingan, kami memang belum terlalu efektif dalam hal penyerangan,” ucapnya.