Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Peran Shin Tae-yong dalam Kemenangan Timnas U-18 Indonesia

By Arif Setiawan - Senin, 22 November 2021 | 16:45 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, nampak sedang memantau para pemainnya dalam pemusatan latihan di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 10 November 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Kapten timnas U-18 Indonesia, Kakang Rudianto mengaku kemenangan skuad Garuda Nusantara tak terlepas dari peran pelatih, Shin Tae-yong.

Seperti yang diketahui, timnas U-18 Indonesia meraih hasil postif pada laga uji coba perdananya di Turki.

Bertanding melawan Antalyaspor U-18, skuad Garuda Nusantara sukses unggul dengan skor 1-3.

Menurut Kakang, kemenangan tersebut diperoleh karena para pemain sanggup mengikuti arahan dari pelatih Shin Tae-yong.

Sebelum pertandingan Kakang menjelaskan bahwa Shin Tae-yong ingin timnas U-18 Indonesia bermain menekan.

Baca Juga: Jonatan Christie Target Pulihkan Fisik Jelang Indonesia Open 2021

Hasilnya pun cukup baik.

Pertandingan baru berjalan 33 menit timnas Indonesia sudah unggul lewat gol yang dicetak Ronaldo Kwateh.