Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ivan Carlos Absen Saat Lawan Borneo FC, Pelatih Persela Sudah Siapkan Strategi

By Wila Wildayanti - Senin, 22 November 2021 | 16:30 WIB
Striker Persela Lamongan, Ivan Carlos, nampak terkejut dengan peluangnya dalam laga pekan keenam Liga 1 2021 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 3 Oktober 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih Persela Lamongan, Iwan Setiawan, mengaku telah mempersiapkan strategi untuk mengisi kekosongan Ivan Carlos saat menghadapi Borneo FC.

Seperti diketahui, Persela Lamongan akan menghadapi Borneo FC pada pekan ke-13 Liga 1 yang akan berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Selasa (23/11/2021).

Namun, dalam laga tersebut striker Persela Lamongan, Ivan Carlos dipastikan tidak akan bisa memperkuat karena terkena akumulasi kartu.

Baca Juga: Bertemu Mantan Pelatih, Borneo FC Tak Gentar Hadapi Iwan Setiawan

Dengan absennya Ivan Carlos tentu saja akan membuat Persela Lamongan pincang karena pemain asal Brasil tersebut hingga saat ini menjadi salah satu andalan tim.

Pemain berusia 31 tahun itu menjadi andalan lini depan tim berjulukan Laskar Joko Tingkir tersebut.

Baca Juga: Kapten Timnas U-18 Indonesia Ungkap Kekurangan Skuad Garuda Nusantara

Iwan Setiawan pun mengaku bahwa itu memang menjadi kendala untuk tim.

Meski begitu, Iwan memastikan persiapan tim berlangsung cukup lancar dan Persela pun siap untuk menghadapi Borneo FC.

Baca Juga: Tak Ada Penonton di Bali, Jonatan Christie Takjub Dapat Hadiah

"Alhamdulillah secara umum kami punya persiapan yang bagus, cuma ada sedikit kendala karena kami punya striker, Ivan Carlos tidak bisa bermain karena akumulasi kartu," ujar Iwan Setiawan dalam jumpa pers virtual yang turut dihadiri BolaSport.com, Senin (22/11/2021. 

Iwan Setiawan juga menilai bahwa pertandingan ini akan sangat menarik buatnya.

Baca Juga: Ranking FIFA November - Timnas Indonesia dan Vietnam Senasib

Bagaimama tidak? Iwan Setiawan adalah pelatih yang berhasil membawa Borneo FC promosi ke Liga Indonesia pada tahun 2015.

Setelah Boneo FC keluar sebagai juara Divisi Utama Liga Indonesia pada 2014 setelah mengalahkan Persewa Wamena.

Untuk itu laga melawan Borneo FC akan menjadi ajang reuni untuk Iwan dengan beberapa pemain.

Baca Juga: Evaluasi Uji Coba Timnas U-18 Indonesia, Shin Tae-yong Soroti Masalah Operan

Sebab beberapa pemain seperti Sutan Samma hingga Terens Puhiri sampai sekarang masih memperkuat Borneo FC.

"Tapi buat saya pertandingan besok ini sangat menarik karena seperti diketahui, Borneo FC ini bisa dibilang rumah kedua saya setelah saat ini saya punya rumah baru yang namanya Persela Lamongan," ucap Iwan.

Baca Juga: Waspadai Wiljan Pluim, Pelatih PSIS Semarang juga Enggan Remehkan Pemain PSM Lainnya

"Jadi saya punya ke dekatan dengan tim ini. Kalau boleh dibilang seperti halnya kami sudah bersaudara," katanya.

Tetapi, walaupun memiliki kedekatan dengan Borneo FC, Iwan tetap akan profesional saat berada di lapangan.

Mantan pelatih Persija itu bertekad tetap akan mempersiapkan yang terbaik untuk Persela.

Baca Juga: Sukses Bawa KV Mechelen Kalahkan Klub Berlabel Liga Champions, Ini Kata Pemain Incaran Shin Tae-yong

Bahkan Iwan mengaku sudah mempersialkan strategi untuk menghadapi Borneo FC dengan absennya Ivan Carlos.

Strategi yang telah dipersiapkan oleh tim asal Kota Lele itu yakni melakukan rotasi pada pemain.

Iwan siap menurunkan pemain muda dan dengan itu tim pelatih pun telah mempersiapkan strategi khusus.

Baca Juga: Evaluasi Uji Coba Timnas U-18 Indonesia, Shin Tae-yong Soroti Masalah Operan

Strategi baru akan diterapkan untuk menghadapi Bornek FC nanti, hal ini diterapkan agar tim bisa meraih kemenangan.

Bahkan untuk penerapan strategi baru jiga sudah dilatih bersama dengan para pemain saat latihan tadi pagi, Senin (22/11/2021).

Baca Juga: Indonesia Open 2021 - Tak Ingin Dijegal Lagi, Greysia/Apriyani Ingin Raih Hasil Bagus

"Kami akan mencoba membangun satu taktikal dan tadi latihan pagi juga sudah kita coba," kata Iwan. 

"Di mana kami mencoba memaksimalkan pemain-pemain mudanya kami. Dengan beberapa game plan yang tentu agak berbeda dan mungkin tidak bisa saya sampaikan di sini," tuturnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P