Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Atletico Madrid Vs AC Milan - Imbang Bukan Pilihan, I Rossoneri Wajib Menang

By Raka Kisdiyatma Galih - Selasa, 23 November 2021 | 05:30 WIB
Striker AC Milan, Zlatan Ibrahimovic, melakukan selebrasi bareng Rafael Leao. (TWITTER.COM/CAUGHTOFFSIDE)

BOLASPORT.COM - AC Milan dituntut untuk meraih kemenangan saat bertandang ke kandang Atletico Madrid di Liga Champions.

AC Milan akan menyambangi markas Atletico Madrid dalam matchday kelima Grup B Liga Champions 2021-2022.

Duel tersebut akan dilangsungkan di Wanda Metropolitano, Rabu (24/11/2021) waktu setempat atau Kamis pukul 03.00 WIB.

Saat ini, AC Milan berada di posisi buncit pada klasemen sementara Grup B.

Klub berjulukan I Rossoneri itu baru mengumpulkan satu poin dari empat pertandingan.

Baca Juga: Eks CEO Bayern Muenchen Ungkap Kepergian David Alaba Seharusnya Tidak Terjadi

Kendati demikian, secara matematis AC Milan masih mempunyai peluang lolos ke fase knock-out meski tipis.

Syaratnya, AC Milan wajib memenangi dua laga tersisa, termasuk melawan Atletico Madrid, Kamis dini hari besok.

 

Namun, mereka juga harus berharap FC Porto terpeleset di dua laga terakhirnya dan Atletico Madrid memetik hasil negatif di pertandingan pemungkas.

AC Milan sendiri menyambut pertandingan melawan Los Rojiblancos dengan membawa hasil negatif dari Liga Italia.

Pasukan Stefano Pioli itu takluk 3-4 dari Fiorentina di Stadio Artemio Franchi.

Padahal, AC Milan bermain lebih dominan dengan memegang penguasaan bola sebesar 56 persen.

Dari segi peluang, AC Milan juga lebih banyak memberikan ancaman ke gawang Fiorentina dengan 17 kali tembakan yang 7 di antaranya menuju tepat sasaran.

Baca Juga: Eks Striker Spurs Sebut Zidane Kandidat Menonjol Pelatih Baru Man United Ketimbang Pochettino

Namun, Fiorentina mampu bermain lebih efektif meski hanya mendapatkan 9 kesempatan dengan 5 mengarah ke gawang.

Di sisi lain, Atletico Madrid dipastikan bakal tampil ngotot saat menghadapi AC Milan.

Sebab, Atletico juga membutuhkan tambahan tiga poin demi menjaga asa lolos ke fase gugur.

Klub besutan Diego Simeone tersebut saat ini berada di posisi ketiga klasemen Grup B sambil mengantongi empat poin dari empat pertandingan.

Berbeda dengan AC Milan, Atletico akan menyongsong laga ini dengan catatan positif.

Mereka baru saja memetik kemenangan 1-0 atas Osasuna di Liga Spanyol.

Gol tunggal Felipe pada menit ke-87 sudah cukup untuk membawa Atletico menang.

Selain itu, Atletico juga mempunyai mempunyai catatan manis dalam pertemuan terakhirnya melawan AC Milan yang terjadi di matchday kedua Grup B Liga Champions musim ini.

Bermain di San Siro, Rabu (29/9/2021), Atletico sukses menekuk AC Milan 2-1.

Baca Juga: Gary Neville Kecam Pemain Man United yang Berkontribusi Pemecatan Solskjaer

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P