Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Cristiano Ronaldo bak menjalani November kelabu bersama Manchester United dan timnas Portugal karena sederet hasil ataupun kejadian mengecewakan.
Cristiano Ronaldo sepertinya ingin cepat-cepat melupakan sederet kejadian buruk yang dia alami sejak memasuki November 2021.
Hal ini lantaran sang megabintang terlibat momen buruk saat membela Manchester United maupun timnas Portugal selama 3 pekan ke belakang.
Menurut data penampilan Ronaldo yang diambil BolaSport.com dari Whoscored, tak sekali pun dia membantu timnya menang di berbagai ajang.
Bahkan, rentetan hasil negatif ini berujung dua akibat mengecewakan.
Dua momen tersebut adalah kegagalan Portugal lolos langsung ke Piala Dunia 2022 dan pemecatan pelatih Ole Gunnar Solskjaer oleh Manchester United.
Baca Juga: Kronologi Pemecatan Solskjaer, dari Air Mata Pemain Man United hingga Hidangan Terakhir
Sejak memasuki November ini, Ronaldo telah menjalani lima pertandingan bersama klub dan timnas.