Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Madura United sukses meraih kemenangan seusai menaklukkan Persik Kediri dengan skor 2-0 dalam laga pekan ke-13 Liga 1, di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Jawa Tengah, Rabu (24/11/2021).
Kemenangan diraih Madura United melalui gol yang dicetak Hugo Gomes pada menit ke-8 dan 52'.
Persik Kediri sejak awal memimpin pertandingan dengan terus memberikan ancaman di lini bertahan Madura United.
Melalui Septian Bagaskara dan Youssef Ezzejjari, Persik Kediri mencoba mengobrak-abrik pertahanan Madura United.
Baca Juga: Indonesia Open 2021 - Evaluasi Bikin Fajar/Rian Tenang di Poin Kritis
Tetapi, Madura United tak tinggal diam dan mencoba membangun serangan.
Slamet Nurcahyo dan David Laly berhasil menembus pertahanan Persik Kediri.
Baca Juga: Terkait Kehadiran Penonton di Stadion Mohon Bersabar, Ketum PSSI: Suporter Bola Itu Lain
Walaupun bola beberapa kali berhasil dipatahkan oleh para pemain Persik.
Tetapi akhirnya Madura United sukses membuka keunggulan lebih dulu melalui tendangan penalti.
Tendangan penalti didapatkan Madura United, setelah sang kapten Slamet Nurcahyo dilanggar Aldo Claudio tepat dikotak penalti.
Baca Juga: Hasil Indonesia Open 2021 - Dominasi Laga, Jonatan Christie Sukses Atasi Wakil Malaysia
Aldo Claudio terlihat menarik jersey Slamet Nurcahyo, sehingga Madura United dihadiahi tendangan penalti.
Dengan itu, Tim berjulukan Sape Kerrab tersebut meraih gol tepat setelah Hugo Gomes alisa Jaja mencetak gol melalui tendangan penalti pada menit ke-8.
Setelah tertinggal, Persik Kediri tak mengendorkan serangan.
Bahkan pada menit ke-34, serangan bertubi-tubi dari bola mati tendangan bebas hingga pojok didapatkan.
Baca Juga: Ikut Andil Kubur Mimpi Timnas Indonesia, Kabar Tak Sedap Hampiri Tangan Kanan Park Hang-seo
Namun, peluang demi peluang yang terus dilahirkan oleh para pemain Persik itu tak ada yang berhasil dikonversikan menjadi gol.
Youssef Ezzejjari dkk terus melancarkan serangan, tetapi para pemain bertahan Madura United cukup kokoh.
Sehingga tak ada gol bertambah hingga babak pertama berakhir.
Babak Kedua
Memasuki babak kedua, Persik Kediri melakukan serangan terlebih dahulu.
Namun, tim berjulukan Macan Putih itu masih cukup kesulitan membuka peluang karena bola selalu dipatahkan para pemain.
Baca Juga: Berkat Xavi, Bocah 18 Tahun Barcelona Ukir Rekor dan Ikuti Jejak Lionel Messi
Peluang kembali didapatkan oleh Persik melalui Antonio Putro pada menit ke-48 dengan berhasil merangsek ke lini pertahanan Madura United.
Tetapi, Asep Berlian berhasil mematahkan serangan dan membuang bola begitu saja.
Tim asuhan Fabio Lefendes pun langsung mencoba membangun serangan ke Persik.
Sehingga Madura United pun menambah keunggulan pada menit ke-52, setelah Jaja sukses mengeksekusi tendangan bebas dengan apik.
Tendangan dari luar kota penalti itu tepat sasaran masuk ke sisi pojok kanan atas gawang Persik Kediri.
Sehingga Dikri Yusron kesulitan mengamankan bola.
???? GOL! @MaduraUnitedFC.
Tendangan bebas spektakuler Hugo Gomes menambah keunggulan Madura United FC ????????
Madura United FC 2-0 PERSIK Kediri.#BRILiga1 #BangkitBersama #DukungDariRumah pic.twitter.com/ukD53eoTQT
— BRI Liga 1 (@Liga1Match) November 24, 2021
Persik Kediri masih penasaran dengan mencoba menipiskan ketinggalan.
Tetapi, lagi-lagi mereka masih kesulitan mengentarkan gawnag M Ridho.
Baca Juga: Terkait Kehadiran Penonton di Stadion Mohon Bersabar, Ketum PSSI: Suporter Bola Itu Lain
Persik sempat kembali memberikan ancaman melalui tendangan bebas Dionatan Machado pada menit ke-57.
Namun, bola mampu dihalau oleh M Ridho.
Memasuki menit ke-64, Javier Roca pun mencoba memberi penyegaran dengan memasukkan pemain baru.
Masuknya Yusuf Meilana dan Risna Prahalabenta ternyata tak membuat belum juga mampu membuat Persik melakukan perubahan hingga menit ke-70.
Baca Juga: Lawan Persebaya, Persita Tangerang Harus Disiplin dari Semua Lini
Kedua tim hanya mampu menunjukkan duel di tengah lapangan.
Tak lama setelah itu, Madura United kembali melakukan ancaman pada menit ke-74, melalui tendangan langsung ke arah gawang yang dilakukan Slamet Nurcahyo.
Sayangnya, bola membentur keras tiang gawang, sehingga Madura gagal menambah gol.
Para pemain Persik mencoba keluar dari tekanan, tetapi mereka hanya mampu memainkan bola di tengah lapangan saja.
Youssef dkk masih kesulitan mengetarkan gawang M Ridho karena bola selalu berhasil dipotong dengan apik.
Baca Juga: Terungkap, Satu Alasan Persik Kediri Datangkan Arthur Irawan
Memasuki menit ke-80, Madura United hanya menunjukkan permainan bertahan.
Bahkan pertandingan ditunjukkan dalam lini pertahanan Madura United.
Namun tekanan pemain Persik itu tak berhasil membuat mereka berhasil meruntuhkan para pemain belakang Madura United.
Dionata Machado dkk masih cukup penasaran dengan terus melakukan serangan.
Baca Juga: Hasil Indonesia Open 2021 - Ahsan/Hendra Gagal Revans dari Juara Indonesia Masters 2021
Tetapi para pemain Persik masih cukup kesulitan, bahkan tendangan bebas yang dilakukan Machado dan tandukan Septian Bagaskara pun gagal berbuah hasil pada menit ke-88.
Persik kembali mendapatkan peluang pada menit ke-90+1 tepat di depan gawang.
Melalui tendangan bebas yang dilakukan Risna Prahalabenta yang tepat mengenai Youssef.
Tetapi Persik gagal mencetak gol.
Sehingga pertandingan berakhir dengan skor 2-0 untuk kemenangan Madura United.
Susunan Pemain
Madura United (5-2-3): M Ridho; Dodi Alexvan Djin, Jaime Xavier, Kim Jin-sung (Kadek Raditya 30'), Andik Rendika, Asep Berlian; Hugo Gomes, Haris Tuharea (Bayu Gatra 71'); Slamet Nurcahyo (Guntur Ariyadi 82'), David Laly, Silvio Escobar (M Kevy 82').
Cadangan: Fawad Ansory, M Ridwan, Muhammad Rizki Kusni, Alfin Ismali Tuasalamony, Kadek Raditya Maheswara, Novan Setya Sasongko, Guntur Ariyadi, Moch Kevy Syahertian, Bayu Gatra, Sansan Fauzi.
Pelatih: Fabio Lefundes
Persik Kediri (3-4-3): Dikri Yusron; Dany Saputra (Yusuf Meilana Fuad 64'), Arthur Silva, Aldo Claudio (Rsina Prahalabenta 64'); Agil Munawar (Ibrahim Sanjaya 45+7'), Dionatan Machado, Bayu Otto; Septian Bagaskara, Ady Eko Jayanto, Antoni Putro Nugroho (Hariyanto Panto 57'), Youssef Ezzejjari
Cadangan: Dian Agus, Andri Ibo, Ibrahim Sanjaya, Risna Prahalabenta, Bagas Satrio Nugroho, Eka Sama Adi, Faris Aditama, Yusuf Meilana Fuad, Hariyanto S Panto, Muhamad Ridwan
Pelatih: Javier Roca