Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bawa Kiper 18 Tahun Lawan Myanmar, Shin Tae-yong Konfirmasi 1 Pemain Timnas Indonesia Dalam Kondisi Tak Oke

By Bagas Reza Murti - Jumat, 26 November 2021 | 08:00 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, nampak sedang memantau para pemainnya dalam pemusatan latihan di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 10 November 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Shin Tae-yong membawa kiper 18 tahun saat timnas Indonesia menang 4-1 atas Myanmar pada laga uji coba internasional di Ermihan Sports Complex, Antalya, Turki pada Kamis (25/11/2021).

Timnas Indonesia mencatat kemenangan penting saat mengalahkan Myanmar 4-1 dalam laga uji coba internasional di Ermihan Sports Complex, Antalya, Turki pada Kamis malam WIB.

4 gol timnas Indonesia masing-masing diciptakan oleh 4 pemain berbeda.

Mereka adalah Ricky Kambuaya, Irfan Jaya, Witan Sulaeman dan Ezra Walian.

Sayangnya, pasukan Garuda harus kebobolan sehingga gagal cleansheet.

Baca Juga: Hasil UECL - Wakil Slovenia Beri Kekalahan Pertama Antonio Conte Bareng Spurs Lewat Drama Kartu Merah dan Gol Menit Akhir

Myanmar mampu menggetarkan gawang Indonesia pada menit ke-73 lewat Hlaing Bo Bo.

Dalam laga ini, timnas Indonesia membawa serta kiper berusia 18 tahun, Cahya Supriadi.

Cahya menempati posisi kiper cadangan dalam laga melawan Myanmar.