Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Link Live Streaming Perempat Final Indonesia Open 2021 - Mulai Jam 12.00 WIB, 6 Wakil Tuan Rumah Berjuang

By Diya Farida Purnawangsuni - Jumat, 26 November 2021 | 11:30 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja, pada babak kedua Indonesia Open 2021 di Bali International Convention Centre, Nusa Dua, Kamis (25/11/2021). (HUMAS PP PBSI)

Berdasarkan jadwal yang dirilis, duet Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja juga menjadi wakil Indonesia pertama yang akan menjalani pertandingan perempat final Indonesia Open 2021.

Hafiz/Gloria dijadwalkan bertanding di lapangan 2 pada match ketiga, melawan wakil Denmark, Mathias Christiansen/Alexandra Boje.

Setelah Hafiz/Gloria, giliran Greysia/Apriyani yang akan beraksi.

HUMAS PP PBSI
Pasangan ganda putri, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, saat tampil pada babak 16 besar Indonesia Open 2021 di Bali International Convention Centre, Nusa Dua, Bali, Kamis, (25/11/2021).

Pasangan peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020 itu bakal menghadapi permainan wakil Jepang, Mayu Matsumoto/Ayako Sakuramoto, pada match keempat di lapangan 1.

Usai laga ini, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo akan tampil di lapangan 1.

Duet berjuluk Minions tersebut bakal bertanding melawan pasangan Malaysia, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi.

Baca Juga: Jadwal Indonesia Open 2021 - Marcus/Kevin Jumpai Lawat Saat Tragedi Hawk-eye