Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Persipura Jayapura berhasil menahan imbang 1-1 PSM Makassar pada babak pertama dalam laga pekan ke-14 Liga 1 2021 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta, Sabtu (27/11/2021).
PSM Makassar memimpin lebih dulu melalui gol penalti Anco Jansen pada menit ke-12, dan gol balesan dicetak Ferinando Pahabol pada menit ke-32.
Baik PSM Makassar dan Persipura Jayapura sama-sama mengawali pertandingan dengan tempo yang cukup lambat.
Meski PSM Makassar secara perlahan mulai membangun serangan dengan menerobos pertahanan Persipura.
Baca Juga: Pesan Pelatih Persib Jelang Hadapi Arema FC yang Tak Terkalahkan dalam 10 Laga
Bahkan memasuki menit ke-3, Yakob Sayuri melepaskan sepakan kaki kanan dari luar kotak penalti ke arah gawang langsung.
Sayangnya bola masih terlalu melebar ke kanan gawang.
Baca Juga: Persis Solo Resmi Datangkan Jacksen F Tiago, Namun Bukan Jadi Pelatih
Tim berjulukan Juku Eja itu tak mengendorkan serangan melalui Wiljan Pluim yang menunjukkan duetnya bersama Anco Jansen.
Hingga memasuki menit ke-10, Persipura masih tak mampu membangun serangan.
Duel para pemain Persipura dengan Zulkifli Syukur dan kawan-kawan hanya terhenti di tengah lapangan.
Baca Juga: Pemain PSS Sleman Waspadai Kebangkitan Persita Tangerang
Brian Fatari dkk masih kesulitas menembus pertahanan solid PSM Makassar.
Kesulitan membangun serangan, Persipura malah apes.
Baca Juga: Indonesia Open 2021 - Bermodal Pede, Pasangan Jepang Tatap Final Kontra Greysia/Apriyani
PSM Makassar mendapat hadiah tendangan penalti setelah Anco Jansen dilanggar dikotak penalti.
Dengan itu, PSM Makassar berhasil mencetak gol pertama mereka lewat sang eksekutor Anco Jansen pada menit ke-12.
???? GOL! @PSM_Makassar.
(P) Eksekusi penalti Anco Jansen menghunjam deras gawang Fitrul Dwi Rustapa ????
PSM Makassar 1-0 PERSIPURA Jayapura.#BRILiga1 #BangkitBersama #DukungDariRumah pic.twitter.com/HXzQNzKClH
— BRI Liga 1 (@Liga1Match) November 27, 2021
Setelah mencetak satu gol, para pemain Persipura pun kian percaya diri dengan ingin kembali menambah gol.
Sayangnya umpan apik dari Yakob Sayuri tak mampu ditangkap oleh Anco Jansen, sehingga bola keluar melebar ke sisi kiri gawang Fitrul Dwi Rustapa.
Baca Juga: Enam Pemain Arema FC Absen Lawan Persib Bandung, Eduardo Elmeida Siapkan Antisipasi
Persipura pun mulai bermain dengan berani dan membangun serangan pada menit ke-17.
Para pemain Persipura berhasil merangsek ke pertahanan PSM, tetapi pertahanan Juku Eja masih begitu kokoh.
Sehingga bola langsung dapat dipotong begitu saja oleh Serif Hasic.
Pada menit ke-23, Persipura membuka peluang pertamanya melalui tendangan pojok.
Namun, bola masih mengenai para pemain PSM, sehingga bola mampu dikuasai oleh mereka.
Baca Juga: Persis Solo Resmi Datangkan Jacksen F Tiago, Namun Bukan Jadi Pelatih
Persipura masih tak mampu keluar dari tekanan dan mereka kesulitan menyamakan kedudukan.
Tetapi, tim asuhan Angel Alfredo Vera itu tak menyerah begitu saja.
Sehingga satu gol balasan Persikabo berhasil dicetak melalui sontekan Ferinando Pahabol pada menit ke-32.
Pahabol mencetak gol cantik dengan menendang langsung ke arah sisi pojok kanan atas gawang PSM Makassar.
Sehingga Hilmansyah tak mampu menjangkau bola tersebut.
Baca Juga: Susunan Pemain Liverpool dan Southampton - Starter, Mo Salah Siap Tambah Pundi-pundi Gol
Setelah berhasil menyamakan kedudukan, Persipura pun kian percaya diri membangun serangan.
Bahkan pada menit ke-38, Pahabol kembali mengancam gawang PSM.
Tetapi bola mampu dimentahkan begitu saja oleh Hilmansyah yang cukup berani maju demi mengamankan gawang.
Serang demi serangan pun terus dilancarkan oleh para pemain Persipura ke gawang PSM.
Bahkan hingga memasuki menit ke-45, Pahabol mencoba kembali memberi ancaman ke gawang Hilmansyah.
Tetapi, bola masih terlalu dihalau begitu saja.
PSM Makassar hingga tambahan waktu dua menit pun hanya mampu bermain bertahan.
Sehingga hingga wasit meniup peluit panjang tak ada tambahan gol tercipta.
Susunan Pemain
PSM Makassar (2-5-3): Hilmansyah; Zulkifli Syukur, Hasim Kipuw; Serif Hasic, Abdul Rahman, M Arfan, Rasyid Assahid Bakri, Willem Jan Pluim; Yakob Sayuri, Anco Jansen, Ilham Udin Armaiyn
Cadangan: Syaiful, Dolly Ramdhan Gultom, Erwin Gutawa, Yance Sayuri, Bektur Talgat Uulu, Fajar Handika, Muh. Rizky Eka Pratama, Saldy, Sutanto Tan, Ikhwan Azka Fauzi Wibowo
Caretaker: Syamsuddin Batola
Persipura Jayapura (4-4-2): Fitrul Dwi Rustapa; David Rumakiek, Israel Wamiau, Brian Fatari, M Tahir; Nelson Alom, Takuya Matsunaga, Hedipo Gustavo; Elisa Basna, Yevhen Bokhashvili, Ferinando Pahabol.
Cadangan: Dede Sulaiman, Gerri Martin Millian Mandagi, Charens Daniel Bryan Huwae, Donni Harold Monim, Evraim Toncy Awes, Irsan Rahman Lestaluhu, Wulf Joronia Wulf Horota, Fridolin Kristof Yoku, Ian Louis Kabes, Juscak Joshua Marthen Isir
Pelatih: Angel Alfredo Vera