Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Susunan Pemain Juventus Vs Atalanta - Kompatriot Lionel Messi Jadi Tumpuan, Si Nyonya Tua Siap Gempur La Dea

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Sabtu, 27 November 2021 | 23:23 WIB
Juventus siap menggempur Atalanta dengan mengandalkan kompatriot Lionel Messi sebagai tumpuan pada matchday ke-14 Liga Italia 2021-2022. (TWITTER.COM/BIANCONERIBRA)

BOLASPORT.COM - Juventus siap menggempur Atalanta dengan mengandalkan kompatriot Lionel Messi sebagai tumpuan pada matchday 14 Liga Italia 2021-2022.

Juventus dan Atalanta akan bertemu dalam lanjutan laga matchday 14 Liga Italia 2021-2022.

Dalam laga tersebut, Juventus akan bertindak sebagai tuan rumah dengan menjamu Atalanta di Allianz Stadium, Sabtu (27/11/2021) waktu setempat atau Minggu pukul 00.00 WIB.

Laga ini bisa dibilang sangat penting bagi Juventus untuk memperbaiki posisi mereka di klasemen.

Juventus saat ini berada di posisi ketujuh dengan koleksi 21 poin dari 13 laga.

Baca Juga: Kantor Juventus Digeledah Polisi, Presiden Andrea Agnelli Diperiksa soal Dugaan Pemalsuan Laporan Keuangan

Sementara Atalanta berada di posisi keempat dengan raihan 25 poin dari 13 laga.

Untuk mewujudkan misi tersebut, pelatih Juventus, Massimiliano Allegri, akan tetap mengandalkan Paulo Dybala di lini depan.

Kompatriot Lionel Messi itu nantinya akan berduet dengan Alvaro Morata untuk menggempur gawang Atalanta yang dijaga oleh Juan Musso.