Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Final Indonesia Open 2021 - Menangi Duel Guru Vs Murid, Viktor Axelsen Juara

By Agung Kurniawan - Minggu, 28 November 2021 | 17:41 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen, saat bertanding melawan wakil India, Sai Praneeth B, pada babak perempat final Indonesia Open 2021 yang berlangsung di Bali International Convention Center & The Westin Resort, Nusa Dua, Bali, Jumat (26/11/2021). (HUMAS PP PBSI)

Aksi pantang menyerah ditunjukkan Loh Kean Yew yang akhirnya mampu menyamakan kedudukan dengan membiarkan pukulan Axelsen keluar lapangan.

Smash tajam dari Viktor Axelsen membuatnya merebut interval gim pertama dengan unggul 11-6 atas Loh Kean Yew.

Baca Juga: Final Indonesia Open 2021 - Reli 192 Pukulan Greysia/Apriyani vs Matsuyama/Shida Lewati Rekor Dunia

Selepas jeda interval pertama, Viktor Axelsen kian percaya diri untuk memborbardir pertahanan Loh Kean Yew.

Pengembalian yang tanggung dari Loh Kean Yew mampu dimanfaatkan dengan sempurna oleh Viktor Axelsen untuk menambah angka.

Di sisi lain, situasi Loh Kean Yew kian sulit tatkala dirinya beberapa kali melakukan kesalahan-kesalahan sendiri.

Melalui backhand drive, Viktor Axelsen berhasil menutup perlawanan Loh Kean Yew pada gim pertama dengan skor 21-13.

Baca Juga: Indonesia Open 2021 - Jadi Juara, Tuah An Se-young di Nusantara Berlanjut

Gim kedua, Loh Kean Yew mencoba untuk tampil lebih agresif dalam melancarkan serangan ke arah Viktor Axelsen.

Loh Kean Yew yang sempat mencuri ilmu dari Viktor Axelsen dengan berlatih bersama saat di Qatar berhasil meraih empat angka beruntun.