Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Eks staf pelatih Manchester United, Rene Meulensteen, menyebut bahwa Ralf Rangnick adalah kunci Setan Merah memboyong Erling Haaland.
Klausul pelepasan penyerang Borussia Dortmund, Erling Haaland sebesar 63 juta pounds (sekitar Rp1,20 triliun) bakal aktif pada bursa transfer musim panas 2022.
Dengan aktifnya klausul pelepasan dari Erling Haaland tersebut, maka hal ini menarik minat klub-klub elite Eropa.
Nominal dalam klausul rilis tersebut dinilai tidak terlalu besar bagi klub sultan seperti Paris Saint-Germain, Manchester City, dan Chelsea.
Baca Juga: Ralf Rangnick, Pelatih Manchester United yang Pernah Tolak Messi dan Ronaldo karena Ketuaan
Hal itu bakal membuat Halaand menjadi buruan nomor satu pada bursa transfer musim panas mendatang.
Tak terkecuali juara 20 kali Liga Inggris, Manchester United, juga turut membidik penyerang timnas Norwegia tersebut untuk memperkuat lini depan.
Tidak ada yang meragukan ketajaman Haaland di depan gawang lawan.
Sejak bergabung dari Red Bull Salzburg pada musim dingin 2020, Haaland tercatat sudah menyumbang 71 gol dari 70 penampilan bersama Dortmund.
Baca Juga: Masuk Nominasi Ballon d'Or 2021, Simon Kjaer Ingin Move On dari Christian Eriksen
Pada musim 2021-2022, meski sempat terganggu akibat cedera, Haaland sanggup mendulang 14 gol dari 11 penampilan di lintas kompetisi.
Agresivitas yang dimiliki penyerang berusia 21 tahun tersebut membuat Man United memprioritaskannya dalam daftar buruan.
Di sisi lain, Setan Merah juga baru saja merampungkan kepindahan Ralf Rangnick yang diangkat sebagai pelatih interim hingga musim ini berakhir.
Keberadaan Ralf Rangnick sebagai pelatih interim Man United dinilai bisa menjadi jalan untuk memboyong Haaland.
Baca Juga: Ketiadaan Fikayo Tomori Buat Pertahanan AC Milan Tampak Bobrok
Pelatih berusia 63 tahun tersebut adalah sosok kunci di balik kesuksesan Salzburg merekrut Haaland dari Molde pada 2019.
Rangnick diyakini memiliki hubungan dekat dengan keluarga Haaland.
Oleh karena itu, Rangnick disebut-sebut bisa membantu Man United untuk mengamankan tanda tangan Haaland.
Pendapat tersebut dikemukaan oleh mantan staf pelatih Man United, Rene Meulensteen.
Baca Juga: Bukan Lionel Messi, Legenda AS Roma Pilih Robert Lewandowski Jadi Pemenang Ballon d'Or 2021
"Sepak bola tidak lepas dari relasi," kata Rene Meulensteen, dikutip BolaSport.com dari Stadium Astro.
"Kita semua tahu bahwa Haaland adalah talenta luar biasa dengan rekor mencetak gol yang luar biasa."
???????? Roberto Firmino
???????? Dayot Upamecano
???????? Sadio Manè
???????? Naby Keïta
???????????????????????????? Emile Smith Rowe
???????? Erling Haaland
???????? Joshua Kimmich
???????? Marcel Sabitzer
???????? Timo WernerIt’s safe to say Ralf Rangnick has an eye for talent… ???? pic.twitter.com/CvEmjkmJe5
— Statman Dave (@StatmanDave) November 29, 2021
"Dia muda, begitu tanggap, cepat, dan dia kuat."
"Saya pikir seperti banyak penggemar, saya mengharapkan dia berada di Man United karena hubungannya dengan Ole Gunnar Solskjaer."
Baca Juga: Wonderkid Barcelona Kawinkan Gelar Golden Boy dengan Kopa Trophy 2021
"Mereka saling mengenal, tetapi untuk alasan apa pun itu belum terwujud.
"Penting bagi Anda untuk memiliki hubungan yang baik."
"Mungkin Rangnick dapat membawa sesuatu ke meja dan membawa seseorang seperti Haaland ke Manchester United."
"Saya pikir itu akan menjadi langkah besar," ujar mantan staf pelatih Sir Alex Ferguson tersebut melanjutkan.