Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sulut United Bungkam Kalteng Putra, Persaingan Sengit ke 8 Besar Liga 2

By Mochamad Hary Prasetya - Rabu, 1 Desember 2021 | 20:25 WIB
Ilustrasi Liga 2 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Sulut United sukses mengalahkan Kalteng Putra dengan skor 2-0 pada laga pamungkas Grup D Liga 2 2021 di Stadion Batakan, Balikpapan, Kalimantan Timur, Rabu (1/12/2021).

Dua gol Sulut United dicetak oleh Yudi Khoerudin pada babak pertama.

Pertandingan ini menjadi krusial bagi Sulut United dan Kalteng Putra yang masih berpeluang lolos ke babak delapan besar Liga 2 2021.

Sulut United pun langsung melancarkan serangan cepat ke pertahanan Kalteng Putra.

Usaha yang dibangun Sulut United membuahkan hasil pada menit ke-11.

Umpan lambung Mahdi Albar mampu dimaksimalkan dengan baik oleh Yudi Khoerudin lewat tandukannya yang tak bisa diantisipasi kiper Kalteng Puta, Ahmad Fauzi.

Baca Juga: Everton vs Liverpool - Terancam PHK, Rafa Benitez Bisa Disiksa oleh Sang Mantan Terindah

Tertinggal satu gol, Kalteng Putra mencoba membalas tetapi masih belum bisa membuahkan hasil.

Asik menyerang Kalteng Putra malah kembali kemasukan lagi-lagi lewat Yudi Khoerudin.

Gol bermula ketika laga memasuki menit ke-45+1 lewat tendangan jarak jauh Rosi Noprihanis yang membentur mistar gawang.

Baca Juga: Jelang Lawan Persipura, Bhayangkara FC Berambisi Akhiri Puasa Kemenangan

Arah bola memantul ke Yudi Khoerudin dan mampu dimaksimalkan dengan baik olehnya ke gawang Kalteng Putra.

Tidak berselang lama wasit meniup peluit berakhirnya babak pertama.

Pada babak kedua, Kalteng Putra lebih menguasai jalannya pertandingan.

Baca Juga: Hasil BWF World Tour Finals 2021 - Marcus/Kevin Sukses Revans Atas Juara Olimpiade Tokyo 2020

Serangan-serangan yang dibangun Kalteng Putra dari sisi sayap masih belum membuahkan hasil.

Rapatnya lini belakang Sulut United menjadi pembuktian.

Menit ke-81 Kalteng Putra harus bermain dengan 10 pemain usai Nur Akbar mendapatkan kartu kuning keduanya.

Baca Juga: Man United Vs Arsenal - Cristiano Ronaldo cs Punya Modal Bagus Usai Curi Poin dari Chelsea

Kalah jumlah pemain tetap tidak mengendurkan serangan Kalteng Putra.

Akan tetapi sampai tambahan waktu lima menit di babak kedua, Kalteng Putra tetap tidak bisa mencetak gol ke gawang Sulut United.

Laga pun usai untuk kemenangan Sulut United 2-0 atas Kalteng Putra.

Baca Juga: Piala AFF 2020 - Terganjal Dokumen, Pemain Andalan Calon Lawan Timnas Indonesia Gagal Masuk Singapura

Kemenangan ini membawa Sulut United mengoleksi 15 poin akhir bersama dengan Persiba Balikpapan.

Masih ada satu laga lagi yang akan menentukan dua klub yang lolos dari Grup D yakni pertandingan PSBS Biak Vs Persewar Waropen pada Kamis (2/12/2021).

Baca Juga: Eks Real Madrid Akhirnya Pecah Telur Usai Taklukkan Calon Kiper Naturalisasi Timnas Indonesia

Daftar Susunan Pemain Sulut United Vs Kalteng Putra

Sulut United (4-3-3)

Fery Bagus; Danke Pratama, Mahdi Albar, Mohamad Adixi, Yudi Khoerudin; Daniel Tampubolon, Daud Kotulus, Dirga Lasut; Patrich Wanggai, Rosi Noprihanis, Ryan Kurnia

Pelatih: Ricky Nelson

Kalteng Putra (4-3-3)

Ahmad Fauzi; Fajri Ardiansyah, Fauzan Jamal, Zakaria, Lukas Guruh; Nur Akbar, Tamsil Sijaya, Aidil Usman; Dominggus F, Melcior Majefat, Ronaldo Eko

Pelatih: Eko Tamamie

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P