Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Melihat Ketajaman Lini Depan Timnas Indonesia di Piala AFF 2020

By Wila Wildayanti - Kamis, 2 Desember 2021 | 21:15 WIB
Para pemain Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2020.

Baca Juga: Khabib Nurmagomedov Diklaim Pensiun dari UFC dengan Tidak Wajar

Dari 30 pemain untuk memperkuat timnas Indonesia, ada sejumlah slot untuk posisi penyerangan.

Pelatih asal Korea Selatan itu memanggil empat pemain untuk memperkuat lini depan timnas Indonesia.

Empat pemain tersebut yakni Kushedya Hari Yudo, Dedik Setiawan, Hanis Saghara Putra, dan Ezra Harm Ruud Walian.

Baca Juga: BWF World Tour Finals 2021 - Harap Sabar, Jangan Tuntut Greysia/Apriyani Menang Dulu ya

Dari empat nama penyerang timnas Indonesia yang dibawa Shin Tae-yong ke Piala AFF 2020 ini, Ezra Walian yang menjadi pilihan utama.

Ezra Walian menjadi ujung tombak utama timnas Indonesia dalam dua laga uji coba skuad Garuda selama pemusatan latihan (TC) di Turki.

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Ezra Walian sedang menguasai bola dalam pemusatan latihan timnas Indonesia di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 10 November 2021.

Baca Juga: Flashback Piala AFF 2002 - Rekor Kemenangan Terbesar Timnas Indonesia Tak Berharga di Final

Sebab dalam laga uji coba ketiga melawan tim lokal Antalyaspor, Ezra Walian dan para pemain tim inti masuk dalam skuad cadangan.

Hal ini dilakukan Shin Tae-yong karena ia ingin menjajal kekuatan para pemiannya.

Ezra Walian menjadi salah satu pemain yang mampu menunjukkan dirinya mampu setelah memperkuat timnas Indonesia.