Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tendangan Indah Septian David Dinodai Keteledoran Rekannya, Laga PSIS Vs PSS Sama Kuat pada Babak Pertama

By Abdul Rohman - Jumat, 3 Desember 2021 | 19:02 WIB
Gelandang serang PSIS Semarang, Septian David Maulana, nampak akan menendang bola dalam laga pekan keempat Liga 1 2021 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 25 September 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM )

BOLASPORT.COM - Babak pertama laga pekan ke-15 antara PSIS Semarang vs PSS Sleman berakhir dengan skor 1-1 di Stadion Manahan Solo Jawa, Jumat (3/12/2021).

Gol PSIS Semarang dicetak oleh Septian David Maulana pada menit keenam.

Gol balasan dari PSS Sleman diciptakan Juninho (16').

Laga baru berjalan enam menit, PSIS Semarang sudah bisa mengubah keadaan menjadi 1-0.

Tendangan bebas melengkung menuju ke pojok atas gawang yang dieksekusi Septian David Maulana tidak mampu diantisipasi Miswar Saputra.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BRI Liga 1 (@liga1match)

Baca Juga: Piala AFF 2020 - Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Satu Pemain Sembuh dari Cedera

Enam menit berselang, kecepatan Arsyad Yusgiantoro bisa melewati kejaran dari Wallace Costa.

Namun, penyelesaian akhir dengan tendangan keras masih menyamping.

Memasuki menit ke-16, kesalahan pemain PSIS Semarang bisa dimanfaatkan oleh Juninho.

Operan pemain PSIS Semarang yang diarahkan ke Jandia Eka Putra mampu dibaca Juninho.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BRI Liga 1 (@liga1match)

Baca Juga: Piala AFF 2020 - Timnas Vietnam Keluhkan Porsi Makanan Terlalu Sedikit, Minta Bantuan Ekspatriat untuk Beri Makan Enak

Rebutan bola dari Juninho sukses merobek gawang PSIS Semarang, skor menjadi 1-1.

Pada menit ke-31, skema tendangan bebas berusaha dimaksimalkan PSS Sleman.

Juninho yang menjadi eksekutor mengarahkan bola ke dalam kotak penalti dan digapai Mario Maslac.

Akan tetapi, sundulan Mario Maslac masih berada di atas mistar.

Baca Juga: Baru Duduk 13 Menit di Old Trafford, Ralf Rangnick Malah Lihat Mantan Pemain Jebol Gawang Manchester United

Delapan menit kemudian, skema bola mati kembali menebar ancaman ke gawang PSIS Semarang.

Umpan dari Juninho bisa diterima Arsyad Yusgiantoro, namun sundulannya mampu ditepis Jandia Eka dengan satu tangan.

Hingga babak pertama berakhir, skor masih 1-1.

Susunan pemain PSIS Semarang vs PSS Sleman:

PSIS Semarang (4-3-3): 30-Jandia Eka; 72-Frendi Saputra, 14-Riyan Ardiansyah, 5-Wahyu Prasetyo, 4-Wallace Costa, 28-Kartika Vedhayanto (26-Aqsha S, 40'), 29-Septian David Maulana, 16-Finky Pasamba, 7-Andreas Ado, 8-Reza Irfana, 22-Hari Nur Yulianto.

Cadangan: Joko Ribowo, 12-Nerius Alom, 17-M Rio, 95-Komarudin, 21-Raka Askara, 44-Eka Febri, 18-Damas Damar, 26-Aqsha S, 23-Ahmad Syiha, 24-M Bahril m

Pelatih: Imran Nahumarury.

PSS Sleman (4-3-3): 33-Miswar Saputra; 4-Fandry Imbiri, 3-Bagus Nirwanto, 2-Aaron Evans, 23-Kim Jeffrey, 20-Juninho, 51-Mario Maslac, 69-Derry Rachman, 11-Arsyad Yusgiantoro, 36-Nemanja Kojic.

Cadangan: 66-Misbakus S, 7-Fitra Ridwan, 7-Fitra Ridwan, 13-Samsul Arifin, 19-Dendi Agustian, 44-Wahyu Boli, 14-Ocvian Chaniago, 6-Wahyu Sukarta, 5-Asyraq Gufron, 37-Bagas Umar, 30-M Adi Satryo.

Pelatih: Dejan Antonic.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P