Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sirigu benar-benar membuat Juventus kewalahan dalam menambah gol setelah dua peluang emas dari Dybala dan Cuadrado berhasil dimentahkan dari dalam kotak penalti pada menit ke-66.
Hingga memasuki menit ke-80, Genoa sama sekali belum melepaskan satu tembakan pun baik off target maupun on target ke arah gawang Juventus yang dikawal Wojciech Szczesny.
Pada menit ke-82, Juventus berhasil menambah keunggulan menjadi 2-0 berkat gol Dybala.
Mendapatkan umpan terobosan dari Bernardeschi di sisi kanan pertahanan Genoa, Dybala sempat mengontrol bola di dalam kotak sebelum melepaskan tendangan.
FT | ⌛️ | SUNDAY NIGHT W! ????⚪️⚫️#JuveGenoa #FinoAllaFine #ForzaJuve pic.twitter.com/UmyBRt1gkv
— JuventusFC (@juventusfcen) December 5, 2021
Sepakan dari kompatriot Lionel Messi tersebut melesat mulus ke pojok kiri bawah gawang Genoa yang tidak bisa dihentikan oleh Sirigu. Juventus unggul 2-0.
Memasuki menit-menit akhir pertandingan, tempo permainan dari Juventus sedikit menurun.
Adapun di pinggir lapangan wajah dari pelatih Genoa, Andriy Shevchenko, tertangkap kamera tampak kecewa dan berkaca-kaca dengan ketertinggalan timnya dari Juventus.
Hingga laga bubaran, Juventus berhasil mempertahankan keunggulan 2-0 atas Genoa.
Hasil ini membuat Juventus naik ke peringkat ke-6 sedangkan Genoa semakin terbenam di zona degradasi dengan tertahan di peringkat ke-18.
Juventus 2-0 Genoa (Juan Cuadrado 9', Paulo Dybala 82')
Susunan pemain:
Juventus (4-2-3-1): 1-Wojciech Szczesny; 11-Juan Cuadrado, 4-Matthijs de Ligt, 3-Giorgio Chiellini, 17-Luca Pellegrini (12-Alex Sandro 46'); 30-Rodrigo Bentancur, 27-Manuel Locatelli; 44-Dejan Kulusevski, 10-Paulo Dybala (21-Kaio Jorge 88'), 20-Federico Bernardeschi (25-Adrien Rabiot 83'); 9-Alvaro Morata (18-Moise Kean 73')
Pelatih: Massimiliano Allegri
Genoa (3-5-2): 57-Salvatore Sirigu; 14-Davide Biraschi, 13-Mattia Bani (3-Zinho Vanheusden 73'), 15-Johan Vasquez; 18-Paolo Ghiglione, 11-Valon Behrami (99-Pablo Galdames 59'), 33-Hernani, 94-Abdoulaye Toure (90-Manolo Portanova 59'), 60-Andrea Cambiaso (10-Filippo Melegoni 85'); 24-Flavio Bianchi (19-Goran Pandev 58'), 20-Caleb Ekuban
Pelatih: Andriy Shevchenko