Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

3 Striker Unjuk Gigi di Gim Internal, Shin Tae-yong Kabarkan Hal Positif Jelang Lawan Kamboja di Piala AFF 2020

By Bagas Reza Murti - Senin, 6 Desember 2021 | 19:30 WIB
Ezra Walian nampak sedang mengikuti pemusatan latihan timnas Indonesia di Lapangan B, Senayan, Jakarta, 9 November 2021. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong menyatakan kabar baik jelang laga melawan Kamboja pada Kamis (9/12/2021).

Timnas Indonesia terus mempersiapkan diri jelang laga perdana melawan Kamboja di grup B Piala AFF 2020, Kamis 9 Desember 2021 mendatang.

Pasukan Garuda bahkan menggelar gim internal pada Minggu (5/12/2021) di Stadion Bukit Gombak, seperti yang dikutip BolaSport.com dari laman resmi PSSI.

Timnas Indonesia dibagi menjadi dua tim, seluruh pemain dilaporkan dapat menit bermain dari laga ini.

Shin Tae-yong ingin melihat para pemain menerapkan taktik dan strategi yang ia inginkan.

Baca Juga: Piala AFF 2020 - Timnas Indonesia Berkekuatan 25 Pemain hingga Lawan Kamboja, Elkan Baggott Tiba Duluan Sebelum 4 Pemain Susulan

Pada laga internal ini, para striker unjuk gigi dengan mencetak gol.

Cuma Dedik Setiawan yang absen menjaringkan gol pada laga internal ini.

Ezra Walian mencetak 2 gol, Hanis Saghara dan Kushedya Hari Yudo mencetak masing-masing satu gol.

Satu lagi gol tercipta diciptakan oleh pemain berposisi winger, Irfan Jaya.

Shin Tae-yong mengatakan bila perkembangan pemain timnas Indonesia sangat baik pasca-gim internal.

"Saat ini pemain terus bekerja keras dan berjuang maksimal jelang pertandingan perdana melawan Kamboja," kata Shin Tae-yong dilansir BolaSport.com dari PSSI.

"Perkembangan mereka sangat baik, tentu ini menjadi modal bagus demi raihan hasil terbaik di Piala AFF 2020," tambahnya.

Baca Juga: Di Balik Hengkangnya Pemilik Klub dan Top Scorer, FK Senica Tunggak Gaji Pemain Termasuk Egy Maulana Vikri

NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM
Ilustrasi Timnas Indonesia di Piala AFF 2020.

Salah satu striker timnas Indonesia yang mencetak gol di laga internal, Kushedya Hari Yudo juga menyatakan bila kondisi tim dalam suasana positif saat ini.

"Persiapan matang terus kami lakukan."

"Kondisi saya sangat fit untuk mengikuti Piala AFF 2020."

"Kami memohon doa dan dukungan masyarakat Indonesia agar meraih hasil terbaik di ajang ini," kata Kushedya Yudo.

Yudo menambahkan bola Shin Tae-yong berniat mematangkan taktik jelang laga melawan Kamboja.

"Pelatih Shin Tae-yong memberikan materi latihan pematangan taktik dan strategi kepada kami," ujarnya.

"Selain itu koordinasi antar lini, transisi, dan harus bisa memanfaatkan peluang sekecil apapun," imbuhnya.

Baca Juga: Pemain Timnas Thailand Lewatkan Piala AFF 2020 tetapi Ciptakan Sejarah di Korea Selatan

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Kushedya Hari Yudo sedang menguasai bola dalam pemusatan latihan timnas Indonesia di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 10 November 2021.

Timnas Indonesia belum juga lengkap dan saat ini tengah minus 6 pemain yang datang belakangan.

Dua pemain yang berkarier di Eropa, Elkan Baggott dan Egy Maulana Vikri yang masih berada di Inggris dan Slowakia dan akan bergabung masing-masing 7 dan 18 Desember 2021.

Indonesia akan melawan Kamboja dalam laga pembuka pada 9 Desember 2021, kemudian lawan Laos pada 12 Desember 2021.

Dua laga terakhir di grup B untuk Indonesia adalah melawan Vietnam (15 Desember) dan Malaysia (19 Desember).

4 pemain tambahan yakni Nadeo Argawinata, Rizky Ridho, Ernando Ari, dan Rizky Dwi Febrianto dijadwalkan berangkat dari Indonesia setelah pertandingan pekan ke-16 Liga 1 2021.

Baca Juga: Bos UFC Turun Tangan Bela Khamzat Chimaev yang Dicela Nate Diaz

NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM
Ilustrasi Timnas Indonesia di Piala AFF 2020.
“Terkait mereka (4 pemain susulan dari Indonesia), rencananya akan berangkat ke Singapura pada 10 Desember (2021),” ujar Nova kepada BolaSport.com, Senin (6/12/2021).

“Kami lihat situasinya ke depan karena masih diusahakan untuk bisa lebih cepat datangnya,” tambahnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P