Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Mengacu ke catatan statistik, apakah Liverpool layak mengandalkan Mohamed Salah saat menyambangi rumah AC Milan?
Liverpool kebagian jatah melawat ke rumah AC Milan dalam matchday keenam Grup B Liga Champions 2021-2022.
Bertandang ke San Siro, Selasa (7/12/2021) atau Rabu dini hari WIB, The Reds dapat dikatakan tak memiliki beban.
Pasalnya, mereka telah menyegel tiket 16 besar dengan status juara.
Kendati demikian, pelatih Juergen Klopp tak menutup peluang untuk menerjunkan amunisi terbaiknya di kota mode Italia, termasuk Mohamed Salah.
Baca Juga: Lionel Messi Bilang Mauricio Pochettino Terlalu Lembek
"Kami akan melihat apakah Mo Salah bermain atau tidak dan apakah dia mencetak gol atau tidak, tetapi para pemain sangat memahami situasinya," ujar figur asal Jerman itu.
"Kami ingin menurunkan tim terbaik untuk situasi yang kami hadapi," kata Klopp menambahkan.
Bicara soal rekam jejak penampilan, Salah tidak asing dengan San Siro atau stadion 'kontrakan'.
Seperti diketahui bahwa arena berkapastitas 80 ribu penonton tersebut merupakan milik Pemerintah Kota Milan. Inter maupun AC Milan cuma berstatus penyewa.