Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Messi, yang mengambil tugas sebagai eksekutor penalti, sukses menaklukkan kiper Simon Mignolet dengan sepakan mendatar yang mengarah ke pojok kiri gawang.
Adapun keberhasilan Messi mencetak dua gol dalam laga tersebut membuatnya mengukir 2 rekor.
Dikutip BolaSport.com dari Squawka, La Pulga tercatat telah menjebol 38 klub berbeda di Liga Champions.
Most teams scored against in Champions League history:
◉ 38 - Cristiano Ronaldo
◉ 38 - Lionel MessiA Messi special to equal the record. #UCL pic.twitter.com/CCZAZ6WYS3
— Squawka Football (@Squawka) December 7, 2021
Club Brugge menjadi klub ke-38 yang dibobol Messi.
Jumlah tersebut menyamai catatan megabintang Manchester United, Cristiano Ronaldo.
Sebelumnya, Ronaldo menjadi pemain pertama yang membobol 38 klub berbeda di kompetisi antarklub paling elite di Benua Biru tersebut.
Sementara rekor kedua Messi adalah melewati jumlah gol dari legenda hidup timnas Brasil, Pele.