Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Batal Tanding pada Kejuaraan Dunia 2021, Anthony Sinisuka Ginting Ambil Hikmahnya

By Agung Kurniawan - Kamis, 9 Desember 2021 | 10:45 WIB
Pemain tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, saat bertanding melawan Kunlavut Vitidsarn (Thailand) pada babak kesatu Indonesia Masters 2021 di Bali International Centre & The Westin Resort, Nusa Dua, Bali, Rabu (17/11/2021). (HUMAS PP PBSI)

BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putra, Anthony Sinisuka Ginting, mengambil hikmah dari keputusan tim Indonesia untuk mundur dari Kejuaraan Dunia 2021.

Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) memutuskan untuk tidak mengirim atlet-atlet pelatnas pada Kejuaraan Dunia 2021.

Sejatinya 13 wakil dari pelatnas (minus Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto yang cedera) dijadwalkan tampil pada Kejuaraan Dunia 2021.

Keputusan PBSI menarik tim dari Kejuaraan Dunia 2021 ini dikarena perkembangan varian virus Omicron.

Baca Juga: Maaf, Mundurnya Timnas Bulu Tangkis dari Kejuaraan Dunia 2021 Bukan Urusan Menpora

Spanyol yang menjadi tuan rumah Kejuaraan Dunia 2021 mencatat kasus pertama varian baru Covid-19 pada awal Desember ini.

Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi (Kabid Binpres) PBSI, Rionny Mainaky, pun menekankan bahwa keselamatan atlet menjadi prioritas utama.

"Kami tidak mau mengambil risiko. Keselamatan dan kesehatan atlet lebih utama," kata Rionny Mainaky, dilansir dari Badminton Indonesia.

"Para pemain juga sudah kami ajak berdiskusi dan mereka setuju untuk menarik diri dari Kejuaraan Dunia," tuturnya lagi.

Baca Juga: Tiru Kesuksesan Greysia/Apriyani, Malaysia Ingin Pasangkan Chan Peng Soon dengan Pemain Muda

Anthony Sinisuka Ginting angkat bicara mengenai pembatalan partisipasi dirinya dan kolega pada Kejuaraan Dunia 2021.

Dalam kalimatnya, pemain yang baru saja meraih medali perunggu dari Olimpiade Tokyo 2020 itu merasa sedih karena pembatalan ini.

"Pastinya agak sedih juga karena semua pemain, termasuk saya pastinya ingin bermain di Kejuaraan Dunia dan juara," ucap Anthony, dilansir dari Antaranews.

"Tapi di luar itu memang harus ada yang lebih diperhatiakn dari sisi kesehatan," imbuhnya.

Baca Juga: Daftar Pebulu Tangkis yang Mundur dari Kejuaraan Dunia 2021, Marcus/Kevin hingga Momota

Pemain tunggal putra peringkat kelima dunia itu mengambil hikmah dari keputusan ini.

Anthony Sinisuka Ginting sekarang memiliki waktu lebih panjang untuk istirahat dan menyiapkan diri untuk kompetisi tahun depan.

Recovery diperlukan karena Anthony dkk. menghadapi agenda turnamen yang padat sejak September silam.

"Nilai positifnya ini waktunya buat istirahat karena kemarin pertandingan cukup intens tiga bulan, capek banget," ucap Anthony.

"Jadi ini waktu buat saya untuk istirahat, refreshing dan persiapan pertandingan tahun depan," imbuhnya.

Baca Juga: Chan Peng Soon Bergabung Kembali ke BAM, Goh Liu Ying Ucapkan Terimakasih

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P