Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Valentino Rossi dilaporkan telah menjajal mobil balap yang akan digunakannya untuk berlomba pasca-pensiun dari MotoGP.
Tahun 2022 akan menjadi tahun peralihan bagi karier Valentino Rossi di dunia balap.
Valentino Rossi akan hijrah ke balap mobil, balapan yang barangkali seharusnya dia tekuni jika tidak mengalami kendala finansial pada masa kanak-kanak.
Rossi tampaknya telah memilih disiplin lomba yang akan diikutinya.
Baca Juga: Honda Mustahil Serahkan Motor Valentino Rossi, Memang Mau Buat Apa?
Bukan mobil reli apalagi Formula 1, Rossi diketahui sedang menjajal mobil balap grand tourer.
Dilansir dari Autohebdo, Rossi menjajal mobil Audi R8 LMS GT3 di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, pada Kamis (9/12/2021).
Rossi mencoba mobil dari W Racing Team atau WRT.
Dikutip dari Crash, WRT menyebut tes bersama Rossi ini bertujuan "mengevaluasi kemungkinan kerja sama pada masa mendatang".
Baca Juga: Valentino Rossi Percaya Musim Depan Si Adik Luca Marini Tidak Seculun Musim Ini